@article{IPI2397668, title = "Motivasi dan Persepsi Penyandang Disabilitas pada Pelatihan Servis Kursi Roda dan Modifikasi Motor Roda Tiga di Desa Mlese Kecamatan Gantiwarno Kabupaten Klaten", journal = "CV Firmos", volume = "Vol 2 No 1 (2022): JAMSI - Januari 2022", pages = "", year = "2021", url = https://jamsi.jurnal-id.com/index.php/jamsi/article/view/156/84 author = "Yeniar Elka Pramesiana; Noor Syahidah Mutiara Dzikra; Muhammad Habil Azhar Hendawan; Sadam Ridho Aditya Pratama; Widya Nur Aisa; Siti Azizah Susilawati", abstract = "Tragedi gempa bumi yang terjadi pada tahun 2006 di Kabupaten Klaten khususnya Kecamatan Gantiwarno masih berdampak bagi kehidupan masyarakat setempat, salah satunya terhadap para penyandang disabilitas. Berdasarkan data yang tercatat, terdapat 366 penderita cacat yang berada di Kecamatan Gantiwarno ini, yang mana sebagian dari jumlah tersebut merupakan penyandang disabilitas yang merupakan korban gempa bumi pada tahun 2006. Keberhasilan yang didapat dalam memajukan komunitas badan usaha akan berpengaruh ke beberapa faktor seperti, semangat dan mental yang kuat serta peran penting yaitu keterampilan dan keahlian yang dimiliki. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui motivasi dan persepsi penyandang disabilitas pada pelatihan servis kursi roda dan modifikasi motor roda tiga bagi penyandang disabilitas. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan melakukan observasi, wawancara, dokumentasi kepada kepala desa, ketua Paguyuban Penyandang Disabilitas Klaten (PPDK), dan peserta sejumlah 30 orang penyandang disabilitas. Teknik analisis data pada penelitian ini meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Kesimpulan dari penelitian ini antara lain yaitu motivasi mengikuti pelatihan servis kursi roda dan servis modifikasi motor roda tiga menunjukkan hasil perhitungan sebesar 4,73 dan terletak pada rentang skala 4,20-5,00. Hal tersebut menunjukkan bahwa pada variable motivasi mengikuti pelatihan ini tergolong pada kategori yang sangat tinggi. Rata-rata skor responden pada variable persepsi mengikuti pelatihan servis kursi roda dan servis modifikasi motor roda tiga menunjukkan hasil perhitungan sebesar 4,67 dan terletak pada rentang skala 4,20-5,00. Hal tersebut menunjukkan bahwa pada variabel persepsi mengikuti pelatihan ini tergolong pada kategori yang sangat tinggi. Jadi, motivasi dan persepsi penyandang disabilitas pada pelatihan servis kursi roda dan modifikasi motor roda tiga bagi penyandang disabilitas dapat disimpilkan termasuk kedalam kategori sangat tinggi.", }