Jurnal Kesehatan
Vol 5 No 1 (2017): April

Efek Samping KB IUD (Nyeri Perut) Dengan Kelangsungan Penggunaan KB IUD

Yuniasih Purwaningrum (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Feb 2019

Abstract

Visi program KB nasional yaitu mewujudkan “Keluarga Berkualitas 2015” sasarannya adalah terkendalinya pertumbuhan penduduk dan meningkatkan  penggunaan metode kontrasepsi yang rasional, efektif dan efisien salah satunya KB IUD, namun dalam penggunaan KB IUD dapat menimbulkan efek samping salah satunya nyeri perut. Di Puskesmas Wringin Kabupaten Bondowoso akseptor KB IUD yang mengalami efek samping sebesar 25% (1800 dari 7202 akseptor) padahal target yang harus dicapai hanya 10% dari akseptor. Efek samping KB IUD (nyeri perut) bisa ditanggulangi asalkan akseptor mau mengkonsultasikan masalah yang dihadapi kepada petugas kesehatan. Tujuan penelitian ini untuk menguji hubungan efek samping KB IUD (nyeri perut) dengan kelangsungan penggunaan KB IUD.Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian kolerasi dengan pendekatan cross secsional dengan menggunakan studi retrospektif, data yang diambil dari data dukomen pada bulan Juli sampai dengan bulan September 2015 dengan populasi 34 akseptor dan jumlah sampel 31 responden menggunakan teknik random sampling, analisa data menggunakan uji stastistik Chi kuadrat dan  tempat penelitian dilakukan di Puskesmas Wringin.Hasil Penelitian menunjukan bahwa 58,06% akseptor mengalami efek samping KB IUD (nyeri perut) kadang- kadang dan 41,94% akseptor yang sering mengalami. Sedangkan dari 48,3% akseptor KB IUD yang tetap memakai dan 51,61% akseptor KB IUD yang drop out. Setelah dilakukan uji stastistik didapatkan hasil hitung 2,781821.Kesimpulan  hitung lebih kecil dari tabel Chi Kuadrat maka Ho diterima yang artinya tidak ada hubungan efek samping KB IUD (nyeri perut) dengan kelangsungan penggunaan KB IUD. Saran yang diberikan untuk segera kontrol ulang ke petugas kesehatan bila mengalami keluhan. 

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

journal

Publisher

Subject

Computer Science & IT Health Professions Public Health

Description

Jurnal Kesehatan merupakan media interdisipliner sebagai media komunikasi penyebarluasan informasi hasil penelitian dan ulasan di bidang kesehatan. Ruang lingkupnya meliputi bidang Gizi, Rekam medis dan Informasi Kesehatan, Epidemiologi, Promosi Kesehatan, Kesehatan Ibu dan Anak, dan Manajemen ...