SENSITEK
2018: Proceeding Seminar Nasional Sistem Informasi dan Teknologi Informasi (SENSITEK)

Analisis Kebutuhan Sistem Informasi Penjualan Online Produk Baju pada Toko Distro Jaulah Pontianak

Victor Siahaan (STMIK Pontianak)
Faran Fayardi (STMIK Pontianak)
Yudi Fitranto Tamtoko (STMIK Pontianak)



Article Info

Publish Date
12 Jul 2018

Abstract

Sistem informasi penjualan online merupakan salah satu dari perkembangan teknologi dan internet. Yaitu sebuah layanan internet yang dimanfaatkan untuk jual-beli secara online. Sistem penjualan online atau Perdagangan elektronik adalah penyebaran, pembelian, penjualan, pemasaran barang dan jasa melalui sistem elektronik seperti internet atau televisi, www, atau jaringan komputer lainnya. Sistem informasi penjualan online dapat melibatkan transfer dana elektronik, pertukaran data elektronik, sistem manajemen inventori otomatis, dan sistem pengumpulan data otomatis. Dalam penelitian ini yang dipergunakan oleh penulis adalah data primer dan data sekunder. Jenis penelitian yang digunakan dalam proses penulisan ini adalah studi kasus yang dilakukan dengan mempelajari kasus penerapan suatu aktivitas di lapangan, mengamati dan melakukan wawancara kepada pihak-pihak yang terkait. Metode penelitian yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif yakni dengan cara melakukan penelitian studi kasus yang menganalisis bagaimana Toko distro jaulah dapat menjual produknya kepada customer. Dengan adanya sistem informasi penjualan online ini dapat membantu Toko distro jaulah untuk meningkatkan penjualannya. Kata kunci: Analisis, Sistem Informasi Penjualan, Website, Studi Kasus, Distro.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

sensitek

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Dalam rangka meningkatkan minat publikasi ilmiah di kalangan akademisi maupun praktisi dibidang teknologi informasi dan multimedia, STMIK Pontianak menyelenggarakan Seminar Nasional Sistem Informasi dan Teknologi Informasi (SENSITEK) 2018. ...