CEMARA
Vol 16 No 1 (2019): JURNAL PERTANIAN CEMARA (CENDEKIAWAN MADURA)

PENGARUH INTERAKSI HARGA DAN DESAIN ATAU MOTIF BATIK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN BATIK

Purwati Ratna Wahyuni (Dosen Fakultas Pertanian Universitas Wiraraja)
Dody Tri Kurniawan (Dosen Fakultas Pertanian Universitas Wiraraja)



Article Info

Publish Date
05 Nov 2019

Abstract

Keputusan konsumen sangat mempengaruhi hubungan antara harga dengan keputusan pembelian, di mana semakin mahal atau tinggi suatu harga maka keputusan pembelian semakin sedikit, sebaliknya jika harga murah atau rendah keputusan pembelian berubah semakin tinggi. Selain harga, terdapat faktor lain yang juga berpengaruh dalam keputusan pembelian yakni desain atau motif produk. Desain atau motif dari suatu produk merupakan salah satu faktor yang harus diperhatikan secara serius dari manajemen khususnya team pengembangan produk baru, karena tidak sedikit konsumen yang mempermasalahkan desain atau motif dari suatu produk yang mampu memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh harga terhadap keputusan membeli konsumen batik, menganalisis pengaruh desain produk terhadap keputusan membeli konsumen batik dan menganalisis pengaruh bersama harga dan desain produk terhadap keputusan membeli konsumen batik di Kabupaten Sumenep. Tujuan ini diharapkan nanti akan ditemukannya sejauh mana variable tersebut mempengaruhi penjualan atau minat beli konsumen. Analysis of variance merupakan metode untuk menguji hubungan antara satu variabel dependen (skala metrik) dengan satu atau lebih variabel independen (skala nonmetrik dengan level lebih dari dua). Hubungan antara satu variabel dependen metric dan dua variabel independen nominal sering disebut dengan Two Ways Anova. ANOVA digunakan untuk mengetahui pengaruh utama (main effect) dan pengaruh interaksi (interaction effect) dari variabel independen nominal (sering disebut faktor) terhadap variabel dependen metrik.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

FP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Pertanian Cemara (Cendekiawan Madura) terbit dua kali dalam setahun, yaitu pada bulan Mei dan Nopember Berisi tentang hasil penelitian, gagasan konseptual, kajian, dan aplikasi teori dalam bidang pertanian. ...