WIDYA TEKNIKA
Vol 20, No 1: Maret 2012

PERBANDINGAN KUAT TEKAN DAN KUAT GESER SPESI TEMBOK YANG DIGUNAKAN MASYARAKAT

Halim, Abdul ( Teknik Sipil- Universitas Widyagama Malang)



Article Info

Publish Date
12 Dec 2012

Abstract

Pemasangan batu bata untuk dinding pemisah pada bangunan gedung baik untuk rumah tinggal ataupun untuk gedung bertingkat para pelaksana maupun masyarakat umum banyak menggunakan berbagai komposisi campuran. Ada 10 jenis komposisi spesi yang  diteliti adalah 1 PC : 6 Pasir ; 1PC : 7 Pasir ; 1PC : 8 Pasir ; 1PC : 6 Pasir : 2 Dolosit; 1 PC : 8 Pasir : 1 Dolosit; 1PC : 8 Pasir :4 Dolosit; 1 PC : 10 Pasir : 3 Dolosit  ; 2Semen Merah : 6 Pasir : 3 Kapur  ; 1 Semen Pc : 6 Pasir: 1 kapur : 1 Pc. Merah ;dan 1 Semen Pc : 20 Pasir : 3 kapur : 10 semen merah, semua jenis campuran tersebut diuji beratnya, kuat tekan mortar dan kuat geser pasangan batubata. Dari hasil penelitian untuk benda uji kubus 5x5x5 cm   komposisi spesi yang teringan adalah 1Pc : 6 Ps : 1 Dl sebesar 203,97 gram dan terberat komposisi 1 Pc : 6 Ps sebesar 251,73 gram, yang mempunyai kuat tekan dan kuat geser tertinggi adalah komposisi 1 Pc : 6 Ps : 1 kp : 1Dolosit yang terendah 2 semen merah : 6 pasir : 3 kapur. Dengan menanmbah 1 kapur dan 1 dolosit  kekuatan spesi komposisi 1 Pc : 6 pasir naik menjadi 211 % untuk kuat tekan dan naik sampai 1150 % untuk kuat gesernya. Kata Kunci: Spesi, Kuat tekan, Kuat geser

Copyrights © 2012