Lisanul Arab: Journal of Arabic Learning and Teaching
Vol 8 No 1 (2019): Lisanul Arab

PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING UNTUK KETERAMPILAN MENULIS BAHASA ARAB PESERTA DIDIK KELAS VIII MTs DI KABUPATEN REMBANG

Luthfiana, Novi (Unknown)
Elmubarok, Zaim (Unknown)
zukhaira, zukhaira (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Aug 2019

Abstract

Problematika pembelajaran keterampilan menulis bahasa Arab masih banyak ditemukan pada peserta didik kelas VIII MTs. Hal tersebut dikarenakan latar belakang peserta didik, minimnya penguasaan kosakata, peserta didik merasa kesulitan dalam mempelajari keterampilan menulis, kurangnya drill yang digunakan untuk latihan menulis terbimbing dan peserta didik merasa bosan dalam pembelajaran keterampilan menulis (kitabah) yang disebabkan oleh terciptanya kelas yang pasif, guru lebih aktif daripada peserta didik dan hanya mengedepankan penyelesaian materi yang telah disampaikan oleh guru. Untuk itu, peneliti menawarkan solusi dengan mengembangkan model pembelajaran yang dapat diterapkan dalam pembelajaran keterampilan menulis bahasa Arab berupa model pembelajaran problem based learning. Hasil penelitian ini adalah: 1) guru dan peserta didik menghendaki adanya pengembangan model pembelajaran problem based learning yang dapat diterapkan dalam pembelajaran keterampilan menulis bahasa Arab kelas VIII MTs, 2) penelitian ini menggunakan desain penelitian dan pengembangan (research and development) dengan menggunakan lima tahapan, 3) prototipe model pembelajaran problem based learning disajikan dalam bentuk kegiatan pembelajaran secara umum dan deskripsi dari kegiatan pembelajaran, baik kegiatan guru maupun kegiatan peserta didik, 4) penilaian aspek kelayakan isi memperoleh nilai 86,4 dari penilaian ahli dan 81,6 dari penilaian guru. Pada aspek kelayakan penyajian memperoleh nilai 85,8 dari penilaian ahli dan 80,7 dari penilaian guru. Sedangkan aspek kelayakan bahasa memperoleh nilai 86,1 dari penilaian ahli dan 82,6 dari penilaian guru. Adapun dari keseluruhan nilai tiga aspek memperoleh nilai rata-rata 83,86 dengan skor 4 kategori layak (sesuai).

Copyrights © 2019