Jurnal Penelitian Keperawatan
Vol 5 No 1 (2019): Jurnal Penelitian Keperawatan

PENGARUH PERMAINAN ULAR TANGGA TERHADAP PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS) PADA ANAK SEKOLAH DASAR

Prasetyanti, Dhita Kris (Unknown)
Yanuaringsih, Galuh Pradian (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2019

Abstract

Salah satu upaya untuk meningkatkan PHBS pada anak sekolah dasar dengan menggunakan media alternatif permainan ular tangga. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh permainan ular tangga terhadap perilaku dalam PHBS pada siswa di SDN Watugede II Kecamatan Puncu Kabupaten Kediri. Penelitian ini menggunakan Pre Experimental Design dengan jenis one-group pretest-posttest design. Populasi siswa kelas V sebanyak 42 orang. Teknik pengambilan sampel dengan total populasi. Analisis data penelitian menggunakan uji Wilcoxon. Hasil penelitian diketahui perilaku siswa meningkat setelah diberikan permainan ular tangga. Hasil perilaku PHBS sebelum dilakukan perlakuan 18 (42,86%) responden berperilaku baik, dan sesudah diberikan perlakuan 42 (100%) responden mengalami peningkatan perilaku PHBS. Analisis data diperoleh ρ value:0,002 (ρ < α) maka H0 ditolak dan H1 diterima, yang berarti ada pengaruh permainan ular tangga terhadap perilaku dalam PHBS. Disarankan bagi keluarga siswa dan sekolah untuk memberikan permainan ular tangga ini sebagai salah satu cara untuk menstimulasi anak dalam menerapkan PHBS

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

keperawatan

Publisher

Subject

Education Health Professions Nursing

Description

Fokus dan Ruang Lingkup Jurnal meliputi : 1. Keperawatan Dasar 2. Manajemen Keperawatan 3. Keperawatan Medikal Bedah 4. Keperawatan Kritis 5. Keperawatan Komunitas 6. Keperawatan Gerontik 7. Keperawatan Keluarga 8. Keperawatan Maternitas 9. Keperawatan Anak 10. Pendidikan dalam Keperawatan ...