Jurnal Persatuan Perawat Nasional Indonesia (JPPNI)
Vol 4, No 3 (2019)

Faktor Risiko Kejadian Komplikasi Kardiovaskuler pada Pasien Diabetes Melitus (DM) Tipe 2

Irfan Irfan (Dosen Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) Jln. Piet. A. Tallo – Liliba Kupang, Kota Kupang, Provinsi NTT, 85111, Indonesia)
Israfil Israfil (Dosen Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) Jln. Piet. A. Tallo – Liliba Kupang, Kota Kupang, Provinsi NTT, 85111, Indonesia)



Article Info

Publish Date
06 Feb 2020

Abstract

ABSTRAKTujuan penelitian: mengetahui faktor risiko: usia, jenis kelamin, tekanan darah, konsumsi obat, cek kesehatan, dan diet terhadap kejadian komplikasi kardiovaskuler pada pasien Diabetes Melitus Tipe 2 di Puskesmas Sikumana Kota Kupang. Metode: Desain penelitian yang digunakan adalah analitik non eksperimen dengan rancangan case control. Sampel penelitian sebanyak 74 orang pasien DM tipe 2 yang terbagi dalam 37 orang sampel kasus dan 37 orang sampel kontrol. Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan uji statistik regresi logistik dengan nilai signifikan α<0,05 dan OR>1. Hasil: 51,4% responden kelompok kasus mengalami komplikasi vaskuler ke otak (stroke non hemoragik/ SNH), 37,8% mengalami komplikasi vaskuler ke jantung (coronaria artery diseases/CAD), 8,1% responden kelompok kasus mengalami komplikasi SNH+coronary artery disease (CAD), dan 2,7% mengalami Angina Pectoris. Faktor risiko komplikasi: usia (p=0,32, OR=0,19), jenis kelamin (p=0,14, OR=13,2), tekanan darah (p=0,034, OR=0,02), konsumsi obat (p=0,34, OR=43,9), kontrol kesehatan (p=0,43, OR=0,53), diet (p=0,009, OR=3,29). Kesimpulan: kejadian komplikasi kardio vaskuler pada pasien DM tipe 2 di Puskesmas Sikumana Kota Kupang dipengaruhi oleh tekanan darah yang tinggi dan diet yang kurang baik.Kata Kunci: DM tipe 2, komplikasi kardiovaskuler, faktor risikoRisk Factor for the Occurrence of Cardiovascular Complications in Type 2 Diabetes Mellitus (DM) Patients ABSTRACTObjective: the objective of the study is knowing risk factors: age, sex, blood pressure, drug consumption, health check, and diet for the occurrence of cardiovascular complications in Type 2 Diabetes Mellitus (DM) patients at Puskesmas Sikumana Kota Kupang. Methods: The research design used was non-experimental analytic with case control design. The study sample was 74 type 2 DM patients divided into 37 case samples and 37 control samples. Data were analyzed using logistic regression statistical tests with significant values α<0.05 and OR>1. Results: The results showed 51.4% of case group respondents had vascular complications to the brain (non-haemorrhagic stroke/SNH), 37.8% having vascular complications to the heart (coronary artery diseases/CAD), 8.1% of case group respondents had SNH+CAD complications, and 2.7% had Angina Pectoris. Risk factors for complications; age (p=0.32, OR=0.19), sex (p=0.14, OR=13.2), blood pressure (p=0.034, OR=0.02), drug consumption (p=0.34, OR=43.9), health control (p=0.43, OR=0.53), diet (p=0.009, OR=3.29). Conclusion: the incidence of cardio vascular complications in type 2 DM patients at the Sikumana Public Health Center in Kupang City was influenced by blood pressure and poor diet.Keywords: DM type 2, cardiovascular complications, risk factors

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jppni

Publisher

Subject

Humanities Education Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Persatuan Perawat Nasional Indonesia (JPPNI) merupakan jurnal resmi Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI). Jurnal Persatuan Perawat Nasional Indonesia ini merupakan jurnal dengan peer-review yang diterbitkan secara berkala setiap 4 bulan sekali (April, Agustus, Desember), berfokus pada ...