E-Jurnal Ekonomi Pembangunan Universitas Udayana
Vol. 7, No. 9, September 2018 (pp. 1826-2070)

PENGARUH LUAS LAHAN, ALOKASI WAKTU DAN PRODUKSI PETANI TERHADAP PENDAPATAN PETANI DI DESA DARMASABA KABUPATEN BADUNG

Febri, Nyoman Alit (Unknown)
Wardana, I Gede (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Sep 2018

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh langsung luas lahan, alokasi waktu terhadap produksi petani. menganalisis pengaruh langsung luas lahan, alokasi waktu, dan produksi petani terhadap pendapatan petani dan menganalisis pengaruh luas lahan dan alokasi waktu berpengaruh secara tidak langsung terhadap pendapatan melalui produksi petani. Penelitian ini dilakukan di Desa Darmasaba Kabupaten Badung dengan menggunakan data primer dan data sekunder. Sampel penelitian adalah petani padi di desa darmasaba, sebanyak 88 responden. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara nonprobability sampling, dengan kombinasi antara aksidental dan snowball sampling. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah teknik path analysisdengan produksi petani sebagai variabel intervening. Hasil penelitian menunjukkan bahwa luas lahan, alokasi waktu berpengaruh positif dan signifikan terhadap produksi petani. Luas lahan, alokasi waktu dan produksi petani berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan petani. Luas lahan, alokasi waktu secara tidak langsung berpengaruh signifikan terhadap pendapatan petani melalui produksi petani di Desa Darmasaba Kabupaten Badung. Kata kunci: luas lahan, alokkasi waktu, produksi petani, pendapatan petani ABSTRACT The purpose of this study is to analyze the direct effect of land area, time allocation to farmer production. analyzing the direct effect of land area, time allocation, and farmer production on farmer income and analyzing the effect of land area and time allocation indirectly affect income through farmer production. This research was conducted in Darmasaba Village of Badung Regency using primary data and secondary data. The sample of research is rice farmer in darmasaba village, as many as 88 respondents. Sampling was done by nonprobability sampling, with a combination of accidental and snowball sampling. Data analysis technique in this research is path analysis technique with farmer production as intervening variable. The results showed that land area, time allocation has positive and significant effect to farmer production. Land area, time allocation and farmer's production have positive and significant effect to farmer's income. Land area, time allocation indirectly have significant effect to farmer income through farmer production in Darmasaba Village Badung Regency. Keywords: land area, time allocation, farmer's production, farmer's income

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

eep

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

E-Jurnal Ekonomi Pembangunan Universitas Udayana adalah jurnal ilmiah elektronik yang mempublikasikan hasil kajian dan penelitian pada bidang Ekonomi Pembangunan. E-Jurnal Ekonomi Pembangunan terbit berkala secara online setiap bulan sekali. Jurnal ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas keilmuan ...