Mimbar PGSD Undiksha
Vol 5, No 2 (2017): Juli

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN STAD BERBANTUAN MEDIA GAMBAR TERHADAP HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V SD

., Gusti Ayu Kade Dwi Nirmala Dewi (Unknown)
., Dra. Nyoman Kusmariyatni,S.Pd (Unknown)
., I Made Citra Wibawa, S.Pd., M.Pd. (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jul 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan hasil belajar IPA kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model STAD berbantuan media gambar, (2) mendeskripsikan hasil belajar IPA kelompok siswa yang dibelajarkan dengan pembelajaran konvensional, dan (3) mengetahui perbedaan hasil belajar IPA antara siswa yang dibelajarkan dengan model STAD berbantuan media gambar dan siswa yang dibelajarkan dengan pembelajaran konvensional pada siswa kelas V SD di Gugus V Kecamatan Mendoyo tahun pelajaran 2016/2017. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu dengan rancangan non-equivalent post-test only control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh kelasV SD di Gugus V Kecamatan Mendoyo tahun pelajaran 2016/2017. Sampel penelitian ini yaitu kelas IV SDN 1 Yehembang Kangin yang berjumlah 24 siswa dan siswa kelas IV SDN 3 Yehsumbul yang berjumlah 17 siswa yang dipilih dengan teknik random sampling. Data diperoleh melalui metode tes berbentuk pilihan ganda. Data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial (uji-t). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) skor rata-rata hasil belajar IPA kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model STAD berbantuan media gambar adalah 21 yang terkategori tinggi, (2) skor rata-rata hasil belajar IPA kelompok siswa yang dibelajarkan dengan pembelajaran konvensional adalah 16,08 yang terkategori sedang, dan (3) terdapat perbedaan hasil belajar IPA antara siswa yang dibelajarkan dengan model STAD berbantuan media gambar dan siswa yang dibelajarkan dengan pembelajaran konvensional pada siswa kelas IV SD di Gugus V Kecamatan Mendoyo tahun pelajaran 2015/2016 (sig=3,33 > 2,023). Kata Kunci : Kata-kata kunci:Student Team Achievement Division, hasil belajar This study aims to (1) describe the learning outcomes of the science of the group of students who are taught by STAD model assisted by the image media, (2) to describe the learning outcomes of the science group of students who are taught by conventional learning, and (3) to know the difference of the learning outcomes between the students With STAD model assisted by picture media and students who were taught by conventional learning on V grade elementary school in Cluster V Mendoyo Sub-district year 2016/2017. This type of research is a quasi-experimental study with non-equivalent design of post-test only control group design. The population of this study is the entire class V SD in Cluster V Mendoyo Sub District year 2016/2017. The sample of this research is class IV SDN 1 Yehembang Kangin which amounts to 24 students and fourth grade students of SDN 3 Yehsumbul which is 17 students selected by random sampling technique. Data were obtained through multiple choice-shaped test method. The data obtained were then analyzed using descriptive and inferential statistical analysis techniques (t-test). The results of this study indicate that (1) the average score of science learning outcomes of the group of students who were taught by STAD model assisted by the media were 21 high categorized, (2) the average score of science learning outcomes of the students group that was taught by conventional learning was 16 , 08 which is categorized is, and (3) there is difference of science learning outcomes between students who are taught by STAD model assisted by picture media and students that is taught by conventional learning in fourth graders of elementary school in Cluster V Mendoyo Sub District year 2015/2016 (sig = 3.33> 2.023). keyword : Keywords: Student Team Achievement Division, learning outcomes

Copyrights © 2017