DIFFRACTION: Journal for Physics Education and Applied Physics
Vol 1, No 1 (2019)

Profil Keterampilan Proses Sains (KPS) Siswa SMA di Kota Bandung

Mahmudah, Ifa Rifatul (Unknown)
Makiyah, Yanti Sofi (Unknown)
Sulistyaningsih, Dwi (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jul 2019

Abstract

Tantangan abad 21 menuntut manusia untuk memiliki berbagai keterampilan. Perkembangan sains dan teknologi hingga abad 21 tidak terlepas dari keterampilan yang diawali dengan keterampilan dasar mengobservasi suatu fenomena yang kemudian dilanjutkan keterampilan selanjutnya yang lebih kompleks. Keterampilan inilah yang disebut dengan keterampilan proses sains. Pentingnya melatihkan keterampilan proses sains ini menjadi alasan penulis melakukan survey untuk memperoleh gambaran mengenai profil keterampilan proses sains siswa SMA di Kota Bandung. Dengan menggunakan isntrumen tes uraian berjumlah lima soal yang diberikan pada salah satu kelas XI IPA di SMA Kota Bandung, diperoleh hasil bahwa 24% siswa memiliki keterampilan proses sains dengan kategori sedang, dan 76% berada pada kategori rendah. Ditinjau dari aspek setiap keterampilan proses sains, diperoleh hasil bahwa siswa masih kurang terampil dalam aspek membuat hipotesis, menentukan variabel, dan membuat prosedur percobaan. Sedangkan untuk aspek menentukan alat dan bahan, siswa berada pada kategori cukup. Keterampilan proses sains yang rendah ini disebabkan karena siswa belum dilatihkan keterampilan proses sains secara optimal pada pembelajaran sehari-hari. Untuk mengatasi masalah tersebut, guru hendaknya lebih memperhatikan lingkungan belajar siswa, salah satunya dengan menciptakan lingkungan belajar yang berbasis inkuiri.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

Diffraction

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences Environmental Science Materials Science & Nanotechnology Physics Social Sciences

Description

Jurnal DIFFRACTION mempublikasikan temuan baru yang signifikan terkait dengan fisika pendidikan dan fisika terapan, meliputi: pembelajaran fisika, penilaian pendidikan fisika, kebijakan pendidikan fisika, pengembangan media pembelajaran fisika, bahan ajar fisika, serta fisika ...