Jurnal Hortikultura
Vol 17, No 3 (2007): September 2007

Keefektifan Entomopatogen Hirsutella citriformis (Deuteromycetes: Moniliales) pada Kutu Psyllid Diaphorina citri Kuw.

Mutia Erti Dwiastuti (Unknown)
M Y Kurniawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2007

Abstract

ABSTRAK. Diaphorina citri Kuw. (Homoptera:Psylidae) adalah salah satu hama penting pada tanaman jeruk dan merupakan vektor penyakit CVPD. Diaphorina citri dapat dikendalikan dengan insektisida, predator, parasitoid, dan patogen serangga. Pengendalian dengan patogen serangga, khususnya dengan entomopatogen sedang dikembangkan, salah satu yang ditemukan menginfeksi D. citri adalah Hirsutella citriformis. Di lapang H. citriformis ditemukan pada serangga dewasa dan tidak pernah menyerang stadia nimfa. Tujuan penelitian adalah mengetahui stadia D. citri yang dapat terinfeksi oleh konidia jamur H. citriformis. Rancangan percobaan yang digunakan adalah acak lengkap faktorial 2 faktor, dengan 20 perlakuan kombinasi, masing-masing diulang 3 kali. Faktor pertama stadia D. citri, yaitu imago, nimfa instar 3, 4, dan 5. Faktor kedua, yaitu konsentrasi konidia jamur, yaitu kontrol, 105 konidia/ml, 106 konidia/ml, 107 konidia/ml, dan 108 konidia/ml. Hasil penelitian menunjukkan bahwa H. citriformis lebih patogenik terhadap stadia imago daripada nimfa (instar 3, 4, dan 5) dengan konsentrasi 108 konidia/ml dengan median lethal time 11,72 hari. Patogenisitas H. citriformis pada D. citri dipengaruhi oleh konsentrasi dan stadia D. citri.ABSTRACT. Dwiastuti, M.E. and M. Y. Kurniawati. 2007. The Efectivity of Entomopathogen of Hirsutella citriformis (Deuteromycetes: Moniliales) on Psyllid Diaphorina citri Kuw. Diaphorina citri Kuw. (Homoptera Psyllidae) is one of the important pest in citrus, and the vector of CVPD disease. D. citri is normally controlled by using insectiside, parasitoid, predator, and insectpathogen. The control measured using insectpathogen, especially entomophatogen fungi has still being developed. The entomopathogen which was found attacking D. citri was H. citriformis. The research was intended to know which stadium of D. citri can be infected by H. citriformis. The study was designed in a complete randomize factorial with 2 factors. The first factor was D. citri stadium, i.e. adults, nymphs instar 3, instar 4, and instar 5. While the second factor was concentration of H. citriformis conidium, consisted of control (untreated), 105 conidia/ml, 106 conidia/ml, 107 conidia/ml, and 108 conidia/ml. The results showed that H. citriformis was more pathogenic on the adults of D. citri than the nymphs, and at 108 conidia/ml was the most effective concentration to kill D. citri with 11.72 days of median lethal time. The pathogenicity of H. citriformis on D. citri was affected by concentration of conidia rather than D. citri stadia.

Copyrights © 2007






Journal Info

Abbrev

JHORT

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Hortikultura (J.Hort) memuat artikel primer yang bersumber dari hasil penelitian hortikultura, yaitu tanaman sayuran, tanaman hias, tanaman buah tropika maupun subtropika. Jurnal Hortikultura diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengembangan Hortikultura, Badan Litbang Pertanian, ...