Jurnal Ilmiah Manajemen "E M O R"
Vol 3, No 2 (2019): Desember

ANALISIS KOMPETENSI DALAM MEMAKSIMALKAN PELAYANAN PRIMA PADA USAHA RESTORAN DI KABUPATEN POLEWALI MANDAR SULAWESI BARAT

Wim Winowatan (Politeknik pariwisata negeri makassar)
I Putu Suarta (politeknik pariwisata negeri makassar)
Murdiani Sukaran (politeknik pariwisata negeri makassar)



Article Info

Publish Date
28 Jan 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pemahaman pramusaji terhadap pelayanan prima, dan (2) Implementasi uji kompetensi bagi pelaku usaha jasa Restoran di Kabupaten Polewali Mandar Sulawesi Barat. Populasi penelitian adalah Pemerintah Daerah Polewali Mandar, Masyarakat dan Pelaku Usaha Jasa Restoran (Stakeholder). Metode pengambilan sampel secara purposive sejumah 50 informan, yakni 20 orang berasal dari industry, 5 orang berasal dari pemerintah daerah dan 25 orang berasal dari pramusaji. Metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dengan daftar pertanyaan dan dokumentasi. Metode analisis data adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pemahaman pramusaji terhadap konsep pelayanan prima masih kurang sesuai dengan kebutuhan industri. Demikian pula kompetensi yang dimiliki bagi pelaku usaha jasa restoran masih kurang. Dengan demikian diharapkan pemerintah daerah dan Stakeholder dapat melakukan pendekatan kepada pelaku usaha jasa restoran melalui kegiatan sosialisasi tentang pentingnya penerapan  pelayanan prima bagi setiap tamu yang berkunjung di restoran. Demikian pula pengembangan kompetensi melalui pendidikan dan pelatihan dapat diterapkan.  Jika kedua hal tersebut dapat dilaksanakan maka, pelayanan dapat diberikan kepada setiap tamu. Hal ini akan berdampak pada peningkatan pendapatan asli daerah melalui pajak pada setiap usaha jasa restoran

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

emor

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Manajemen "Emor" (Ekonomi Manajemen Orientasi Riset) diterbitkan 2 kali setahun yaitu pada bulan Juni dan bulan Desember sebagai media publikasi ilmiah dalam pengkajian dan pengembangan ilmu manajemen. Jurnal Emor berisi gagasan, laporan hasil penelitian serta pembahasan teori dan ...