Jurnal Penelitian Humaniora
Vol 2, No 2 (1997): 1997

POTENSI MATA AIR CERME UNTUK KEBUTUHAN IRIGASI

Suhadi Purwantara (UNY)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2015

Abstract

Abstrak Mata air Cerme yang terletak di Dusun Srunggu Desa Selopamioro Kecamatan Imogiri, Bantul menjadi salah satu sumber daya air bagi sebagian penduduk Desa Selopamioro. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi air mata air,kebutuhan air irigasi serta pengelolaan yang telah dilakukan. Teknik penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah pengukuran langsung debit mata air dilanjurkan dengan analisis deskriptif berdasarkan peta dantabel data primer maupun sekunder.Pada musim kemarau, air mata air Cerme hanya dapat mengairi sebagian lahan pertanian di daerah penelitian. Debit mata air sangat variatif berkisar dari 20 liter tiap detik hingga ratusan lt/dt bahkan pada saat setelah hujan pernah mancapai lebih dari 5000lt/dt pada musim penghujan, dan sebalknya pada akhir musim kemarau debit minimumhanya kurang dari 2lt/dt.Besarnya kebutuhan air dalam penelitian ini didekati dengan dua cara, yaitu pendekatan kebutuhanair potensial dan cara perhitungan langsung dilapangan berdasarkan wawancara dengan petani dan pengamatan. Dengan dua cara tersebut hasilnya jauh berbeda. Pada musim kemarau kebutuhan air irigasi potensial mencapai 98,5 lt/dt, sedangkan dengan perhitungan langsung besar air yang diusahakan petani rata-rata hanya 16,30 liter per detik. Hal ini karena pada perhitungan kebutuhan air irigasi potensial, kebutuhan air yang dimaksud adalah kebutuhan air tanaman maksimal, sedangkan perhitungan cara langsung yang dihitung hanya pemenuhan kebutuhan air minmum agartanaman tetap hidup.Volume air mataair Cerme yang terbuang pada musim penghujan sebesar 2,5 juta m3. Air yang terbuang tersebut apabila ditampung dapat mencukupi kebutuhan air irigasi musim kemarau, baik kebutuhan air iriagasi minimum sebesar kurang dari 275.000 m3 maupun kebutuhan air irigasi potensian sebesar hamper 1,7 juta m3.

Copyrights © 1997






Journal Info

Abbrev

humaniora

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Penelitian Humaniora is published by Institute of Research and Community Service, Universitas Negeri Yogyakarta Jurnal Penelitian Humaniora publishes articles of non educational research and issues related to humanity (culture, language, arts, social ...