LATERNE
Vol 8, No 2 (2019)

MATERI PEMBELAJARAN BAHASA JERMAN KELAS X SEMESTER 1 DALAM APLIKASI GERMAN FOR KIDS

AYU KIRANA PUTRI, DENITA (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Dec 2019

Abstract

Kata Kunci : Materi Pembelajaran, Pembelajaran Bahasa Jerman, Aplikasi ??German for Kids?? Beberapa SMA/SMK/MA di Indonesia menempatkan bahasa Jerman sebagai mata pelajaran wajib kedua setelah bahasa Inggris. Peserta didik yang baru mempelajari bahasa asing khususnya bahasa Jerman akan merasa kesulitan, oleh karena itu penggunaan media yang menarik sangat membantu untuk mempermudah peserta didik dalam proses pembelajaran. Aplikasi German for Kids merupakan media pembelajaran sederhana yang mudah dipahami, namun materi yang disajikan belum mencakup subtema Begrü?ung untuk kelas X semester 1. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah materi pembelajaran bahasa Jerman apa sajakah yang dapat digunakan untuk pembelajaran bahasa Jerman peserta didik kelas X semester 1 melalui aplikasi German for Kids. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan materi ajar bahasa Jerman kelas X semester 1 subtema Begrü?ung yang dapat dimasukkan ke dalam aplikasi German for Kids. Penelitian ini termasuk pendekatan kualitatif dalam bentuk studi pustaka. Sumber data dalam penelitian ini adalah buku Studio D A1, Netzwerk A1, dan internet. Data berupa materi pembelajaran bahasa Jerman dengan subtema Begrü?ung, kemudian dianalisis sesuai dengan KD 3.1 dan 4.1, indikator capain peserta didik, dan karakteristik materi berdasarkan teori dari Widodo dan Jasmadi yang tercantum dalam Lestari (2013: 2). Dari uraian tersebut dapat disimpulkan bahwa ada 26 materi yang dapat dimasukkan ke dalam aplikasi German for Kids yaitu Hallo, guten Morgen, guten Tag, guten Abend, gute Nacht, Moin, auf Wiedersehen, tschü?, bis morgen, bis dann, bis später, ciao, bis bald, auf Wiederhören, danke, danke sehr, danke schön, vielen Dank, danke Vielmals, entschuldigung, entschuldigen Sie, tut mir leid, es tut mir leid, wie geht?s? Danke, sehr gut, wie geht es Ihnen? Danke, gut, wie geht es dir? Es geht. Kemudian juga dibuat game berupa latihan soal. Dan terakhir adalah menyusun tata cara penggunaan aplikasi German for Kids dalam pembelajaran bahasa Jerman.

Copyrights © 2019