Jurnal Ilmiah Teknologi dan Rekayasa
Vol 24, No 3 (2019)

RANCANG BANGUN PURWARUPA SISTEM PENGUNCI LEMARI DENGAN PENGENALAN SUARA

Dzulfikar, Laksamana Akbar (Unknown)
Haryatmi, Emy (Unknown)
Riyadi, Tri Agus (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Feb 2020

Abstract

Sistem keamanan berbasis teknologi modern telah banyak diterapkan di kehidupan sehari-hari salah satunya adalah penerapan sistem keamanan pada kunci pintu lemari. Perintah suara merupakan salah satu media pengoperasian sistem home automation yang banyak diminati. Pada penelitian ini  dibuat sistem pengunci lemari dengan metode pengenalan suara. Sistem keamanan ini menggunakan suara untuk membuka kunci pintu lemari dan menguncinya. Alat ini dirancang dengan menggunakan modul elechouse voice recognition v3, Arduino Uno R3 sebagai mikrokontroler, motor servo 9g dan lampu LED. LED berfungsi sebagai indikator tambahan pada saat penguncian lemari. Perancangan sistem pengunci lemari ini menggunakan pengenalan suara dengan dua kondisi pergerakan motor servo. Hasil penelitian menunjukkan kondisi pertama jika suara pengguna terdeteksi sebagai suara dengan signature “on” maka motor servo akan bergerak membuka kunci lemari dan LED sebagai indikator tambahan akan menyala. Kondisi kedua yaitu jika suara pengguna terdeteksi sebagai suara dengan signature “off” maka motor servo akan bergerak menutup kunci lemari dan LED sebagai indikator tambahan akan mati. Baud rate yang memiliki tingkat keberhasilan paling tinggi adalah 2400 bps.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

tekno

Publisher

Subject

Automotive Engineering Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Materials Science & Nanotechnology

Description

Jurnal ini diterbitkan secara berkala tiga kali dalam setahun, April, Agustus, dan Desember. Artikel yang dimuat dalam jurnal ini merupakan artikel ilmiah hasil penelitian tentang teknologi dan rekayasa yang meliputi teknik informatika, teknik elektro, teknik mesin, dan teknik industri. Artikel ...