Jurnal Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Tanjungpura
Vol 4, No 4 (2017): JURNAL MAHASISWA TEKNIK SIPIL EDISI FEBRUARI 2017

PENERAPAN KONSEP NILAI HASIL PADA PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG DI KOTA PONTIANAK STUDI KASUS PADA PROYEK PEMBANGUNAN RUKO 4 LANTAI DI JALAN PANGERAN NATAKUSUMA, PONTIANAK

Dwitanto, Magrib (Unknown)
Mulyani, RR. Endang (Unknown)
Nuh, Safaruddin M (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Feb 2017

Abstract

Proses perencanaan hingga pengendalian selama pelaksanaan pekerjaan konstruksi merupakan kegiatan penting dari suatu proyek. Keberhasilan atau kegagalan dari suatu proyek dapat disebabkan perencanaan yang tidak matang serta pengendalian yang kurang efektif, sehingga kegiatan proyek tidak efisien. Hal tersebut akan mengakibatkan keterlambatan, menurunnya kualitas, dan meningkatnya biaya pelaksanaan. Untuk mengurangi dampak keterlambatan dan pembengkakan biaya proyek, dapat digunakan konsep nilai hasil sebagai alat ukur kinerja yang mengintegrasikan antara aspek biaya dan aspek waktu. Berdasarkan kinerja biaya dan waktu ini, dapat diidentifikasi kinerja keseluruhan proyek maupun paket-paket pekerjaan di dalamnya dan kemudian memprediksi biaya dan waktu penyelesaian proyek.   Kata Kunci : Perencanaan, pengendalian, konsep nilai hasil

Copyrights © 2017