JURNAL TEKNOLOGI LINGKUNGAN
Vol. 4 No. 1 (2003): JURNAL TEKNOLOGI LINGKUNGAN

GUMUK PASIR PARANGTRITIS KONVERSI VERSUS KONSERVASI ( SEBUAH TINJAUAN PENGGUNAAN LAHAN DENGAN MODEL DINAMIK)

Widodo, Lestario (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Sep 2011

Abstract

Tulisan ini mencoba mengulas tentang adanya fenomena alam yang sangatlangka dan unik berupa gumuk pasir tipe "barchan", yang terbentuk sebagaiakibat adanya ekosistem Parangtritis yang khas. Pantai Parangtritis khususnya dan pantai selatan Yogyakarta umumnya saat ini telah berkembang sangat cepat di dalam pemanfaatan potensi sumber daya alam di lahan pesisir sehingga banyak pihak berkeinginan untuk memanfaatkan lahan pantai berbagai keperluan, sehingga mengancam keberadaan gumuk pasir. Dengan segala keunikan, karakteristik dan potensi pantai yang khas tersebut, maka potensi terjadinya konflik kepentingan antar sektor akan semakin besar. Gambaran konflik dan akibat yang akan ditimbulkan apabila terus dibiarkan dapat mengancam kelestarian gumuk pasir di Parangtritis tersebut. Dengan model sistem dinamik maka upaya untuk melestarikan keberadaan gumuk pasir dapat dimungkinkan melalui skenario pembangunan berkelanjutan yaitu menyeimbangkan atau mengendalikan laju pengurangan lahan dengan laju penambahan wilayah gumuk.

Copyrights © 2003






Journal Info

Abbrev

JTL

Publisher

Subject

Environmental Science

Description

Jurnal Teknologi Lingkungan (JTL) is a journal aims to be a peer-reviewed platform and an authoritative source of information. JTL is published twice annually and provide scientific publication for researchers, engineers, practitioners, academicians, and observers in the field related to science and ...