Avesina : Media Informasi Ilmiah Universitas Islam Al-Azhar
Vol 13 No 1 (2019): Jurnal Avesina

UJI KEMURNIAN MADU YANG DIHASILKAN LEBAH SPESIES Cerana sp. DAN Trigona sp. DENGAN METODE HMF (Hidroksi Methyl Furfural)

Syuhriatin Syuhriatin (Universitas Islam Al-Azhar)



Article Info

Publish Date
19 Jul 2019

Abstract

Madu banyak dikonsumsi oleh masyarakat karena memiliki nilai ekonomis yang tinggi dan kaya manfaat, maka perlu diketahui tingkat kesegaran atau kemurnian dari madu. Oleh karena itu, metode hidroksi Methyil Furtural (HMF) digunakan untuk mengetahui kemurnian madu yang dihasilkan oleh lebah spesies Cerana sp. dan Trigona sp. Jenis penelitian ini adalah eksperimental dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh yang timbul sebagai akibat dari adanya perlakuan tertentu. Sampel yang digunakan adalah madu yang dihasilkan oleh lebah spesies Cerana sp. dan Trigona sp. Berdasarkan hasil uji yang dilakukan terdapat perbedaan hasil yang diperoleh antara lebah spesies Cerana sp. dan spesies Trigona sp. Semakin tinggi nilai HMF menunjukkan sampel madu tersebut telah mengalami proses pemanasan yang lebih tinggi atau semakin lamanya penyimpanan sehingga kesegaran madu berkurang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar HMF pada madu yang dihasilkan oleh lebah spesies Cerana sp. sebesar 39.40 ppm, dimana kadar ini masih di bawah ambang batas sesuai SNI 2013, dan HMF madu dari spesies Trigona sp. Menunjukkan HMF hasil negatif, hal ini menunjukkan bahwa madu masih segar /murni dan tidak mengalami penyimpanan yang lama.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

avesina

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health

Description

Jurnal AVESINA diterbitkan mulai tahun 2009 dengan frekuensi 2 (dua) kali setahun oleh Universitas Islam Al-Azhar, berisi hasil penelitian dan ulasan ilmiah dalam bidang Teknik, Ekonomi Pertanian, Hukum, MIPA, Kesehatan, Biomedik, Kedokteran dan ...