Buletin Perpustakaan
Vol. 2 No. 2 (2019): Buletin Perpustakaan

PENINGKATAN KINERJA DENGAN MENGACU PADA PENGAWASAN MANAJEMEN

Umi Wardanah (Universitas Islam Indonesia)



Article Info

Publish Date
06 May 2020

Abstract

Pengawasan atau Controlling didefinisikan sebagai suatu usaha yang sistematis untuk menetapkan standar prestasi pada sasaran perencanaan, merancang system umpan balik informasi, membandingkan prestasi sesungguhnya dengan standar yang terlebuh dahulu ditetapkan, menentukan apakah ada penyimpangan-penyimpangan di dalam pelaksanaan pekerjaan, menentukan sejauh mana penyimpangan tersebut (jika ada penyimpangan), dan mengambil tindakan perbaikan yang diperlukan agar penggunaan sumber daya dapat dimanfaatkan secara efektif dan efisien. Pengawasan adalah mengukur dan mengoreksi prestasi kerja bawahan guna memastikan bahwa bawahan tersebut sedang dalam proses melaksanakan pekerjaan menuju hasil yang sudah ditargetkan atau sudah direncanakan. Jadi, fungsi tersebut harus dilaksanakan oleh setiap pimpinan di semua lini mulai dari kepala perpustakaan sampai kepada kepala urusan atau unit terkecil  dari organisasi perpustakaan. Proses pengawasan kinerja adalah melakukan perbaikan jika ditemukan penyimpangan-penyimpangan, yang tujuannya adalah untuk mendapatkan hasil sesuai dengan hasil yang diinginkan dalam organisasi. Pertimbangan-pertimbangan yang ada dalam lingkup internal organisasi perpustakaan yang diambil diharapkan dapat memperlancar distribusi kerja dan capaian-capaian pekerjaan yang telah digariskan pimpinan. Pertimbangan-pertimbangan yang diambil, yang diharapkan dapat memperlancar distribusi kerja dan capaian-capaian pekerjaan yang telah digariskan pimpinan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

Buletin-Perpustakaan

Publisher

Subject

Library & Information Science

Description

Buletin Perpustakaan merupakan sarana komunikasi informasi bagi pustakawan Universitas Islam Indonesia (UII) dan pustakawan dari luar UII. Media ini berfungsi untuk menampung, mendorong, melatih, mengembangkan pengetahuan, dan meningkatkan keterampilan menulis bagi para pustakawan. Selain itu ...