Jurnal Golden Age
Vol 3, No 02 (2019): Jurnal Golden Age

PERAN KEPALA SEKOLAH TERHADAP PENDIDIKAN BERSPEKTIF GENDER DI TK NEGERI SE-KABUPATEN SINTANG

Suryameng, Suryameng (Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Persada Khatulistiwa Sintang)
Sarayati, Sarayati (Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Persada Khatulistiwa Sintang)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2019

Abstract

Abstrak: Kegiatan pembelajaran dalam memfasilitasi perkembangan anak di masa emasnya lebih cenderung pada identitas, relasi sosial, dan gender anak. Penelitian bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan peran kepala sekolah terhadap pendidikan berspektif gender di TK Negeri se-Kabupaten Sintang. Penelitian ini adalah menggunakan metode deskriptif, dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini mendeskrispsikan bahwa peran kepala sekolah terhadap pendidikan berspektif gender sudah baik, yaitu kepala sekolah berperan sebagai edukator, sebagai manajer, sebagai suvervisor, sebagai inovator dan sebagai motivator. Adapun kendala yang dihadapi oleh kepala sekolah dalam melaksanakan pendidikan berspektif gender yaitu pelaksanaan suvervisi tidak sesuai jadwal, kurangnya komunikasi antara kepala sekolah dengan sebagian stakeholder, dan kurang memperhatikanĀ  iklim kerjasama diantara sesama guru. Upaya mengatasi kendala adalah melibatkan guru dalam menyusun jadwal suvervisi dan mengadakan pertemuan untuk mengatasi kesulitan yang dialami guru.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jga

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Golden Age (e-ISSN 2549-7367) adalah jurnal Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini FKIP Universitas Hamzanwadi yang memuat hasil penelitian yang diangkat dari kajian teoritis dan hasil penelitian di bidang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Jurnal ini diterbitkan 2 (dua) ...