Jurnal Ilmiah Administratie
Vol 13, No 1 (2019): Jurnal Ilmiah Administratie Vol. 13 No. 1 Edisi September 2019

Persepsi Masyarakat Terhadap Pelayanan Administrasi Terpadu (PATEN) pada Kantor Kecamatan Una Una Kabupaten Poso

Abd. Khalid HS Pandipa (Program Studi Aministrasi Publik, FISIP Universitas Sintuwu Maroso)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk dapat mengetahui persepsi masyarakat tentang budaya kerja pegawai pada unit Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (PATEN) pada Kantor Kecamatan Una Una, Kabupaten Tojo Una una. Dengan metode penelitian Mix Method yang mana merupakan penelitian yang mengkombinasikan atau menggabungkan antara kuantitatif dan kualitatif untuk digunakan secara bersama – sama dalam suatu kegiatan penelitian. Data yang didapatkan dari penelitian ini merupakan data primer yang bersifat kuantitatif dan kualitatif. Peneliti menggunakan triangulasi sumber untuk mengecek keabsahan data penelitian. Analisis data dalam penelitian ini terdiri dari pemasukan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa : Prosedur pelayanan publik, Persyaratan Pelayanan, dan kedisiplinan petugas pelayanan dikantor camat una una sudah cukup baik akan tetapi kendala yang dihadapi oleh pengguna layanan bahwasanya setiap dokumen yang diterbitkan agak lama baru dikeluarkan dikarenakan setiap dokumen yang diterbitkan harus mendapatkan pengesahan di kabupaten, sarana dan prasarana juga belum terlalu memadai sehingga tidak terlalu memberikan kenyamanan terhadap masyarakat pengguna layanan. Saran agar selalu dilakukan evaluasi setiap 3 bulan sekali untuk memberikan penanaman kesadaran kepada petugas bahwa melayani masyarakat dengan ikhlas sesuai dengan hati nurani adalah modal pokok dalam mendapatkan keberhasilan yang hakiki.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

administratie

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Administratie with registered number ISSN 2354-659X (print) is a multidisciplinary scientific journal published by Faculty of Social and Political Sciences Universitas Sintuwu Maroso. The scope of this journal concerns many problems in general or problems related to the science of ...