JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA
Vol. 3 No. 2 (2018): JP2BS

KEMAMPUAN MENULIS PARAGRAF DESKRIPSI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR FOTOGRAFI KELAS VII SMP SWASTA PARULIAN 1 MEDAN

Rumondang A.T, Rosmawati Harahap (Pascasarjana Bahasa Indonesia UMN Al Washliyah)



Article Info

Publish Date
26 Oct 2018

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah ingin mendeskripsikan kemampuan menulis paragraf deskripsi oleh siswa kelas VII SMP Swasta Parulian 1 Medan Tahun Pembelajaran 2017-2018 tanpa menggunakan media gambar fotografi; dan ingin mendeskripsikan kemampuan menulis paragraf deskripsi oleh siswa kelas VII SMP Swasta Parulian 1 Tahun Pembelajaran 2017-2018 dengan menggunakan media gambar fotografi. Metode penelitian ini menggunakan desain penelitian kuantitatif statistik. Populasi penelitian ini tiga kelas siswa kelas VII SMP Swasta Parulian 1 Medan Tahun Pembelajaran 2017-2018; sampel sebagian merupakan sampel dari totalitas siswa tiga kelas VII SM P Swasta Parulian 1 Medan. Instrumennya adalah observasi, tes awal, tes akhir. Teknik pengumpulan datanya dilakukan dengan mengobservasi dan mentesnya. Pengelolahan datanya dengan pemberian skor sesuai rumus statistik deskriptif berdasarkan hasil tes akhir. Hasil penelitian ini bersifat kuantitatif yakni 9 orang dalam skala nilai 65-73 dengan frekuensi 27,27% bernilai dalam kategori Cukup; dan ada 10 orang berskala nilai 74-84 dalam frekuensinya adalah 33,3% maka nilainya berkategori Baik; dan ada 14 orang berskala skor 85-100 sama dengan 42% yang berkategori nilai Sangat-Baik. Berdasarkan rumus rerata dan standar deviasi (SD) maka nilai akhir siswa kelas VII SMP Swasta Parulian 1 Medan Tahun Pembelajaran 2017-2018 berkualifikasi >60%; makanya para siswa tersebut dikatakan mampu menulis paragraf deskripsi karena nilai rata-ratanya adalah 81,3 berkategori nilai baik. Dengan demikian disimpulkan bahwa kemampuan menulis paragraf deskripsi menggunakan media fotografi oleh siswa kelas 7 VII SMP Swasta Parulian 1 Medan tahun pelajaran 2017-2018 umumnya termasuk kategori bernilai baik.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JP2BS

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

JP2BS is a high-quality open access research journal published by Institute for Research and Community Service of Muslim Nusantara Al Washliyah University (LP2MUMNAW). JP2BS receives research articles written by researchers, teachers, students, academics, professionals, and practitioners, this ...