Jurnal Amal Pendidikan
Vol 1, No 1 (2020): Edisi April 2020

Pengaruh Motivasi Belajar Dan Tingkat Kepercayaan Diri Terhadap Hasil Belajar Matematika

Fenti Fenti (Universitas Halu Oleo)
Muhammad Sudia (Unknown)
Kadir Kadir (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Mar 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan: (1) untuk mengetahui gambaran deskriptif motivasi belajar, tingkat kepercayaan diri dan hasil belajar matematika siswa SMP Negeri 3 Kulisusu, (2) untuk menguji pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar matematika siswa SMP Negeri 3 Kulisusu, (3) untuk menguji pengaruh tingkat kepercayaan diri terhadap hasil belajar matematika siswa SMP Negeri 3 Kulisusu, (4) untuk menguji pengaruh motivasi belajar dan tingkat kepercayaan diri secara bersama-sama terhadap hasil belajar matematika siswa SMP Negeri 3 Kulisusu.  Jenis penelitian ini adalah ex post facto. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII dan kelas VIII  SMP Negeri 3 Kulisusu tahun pelajaran 2018/2019. Pengambilan sampel dilakukan dengan meggunakan teknik Proposional Random Sampling, sehingga diperoleh sampel sebesar 108 orang siswa. Hasil analisis regresi linear berganda data motivasi belajar dan tingkat kepercayaan diri secara bersama-sama terhadap hasil belajar matematika siswa diperoleh persamaan regresi Ŷ = 0,036 + 0,830X1 + 0,136X2 dan nilai koefisien determinasi R2 = 0,613. Jadi, motivasi belajar dan tingkat kepercayaan diri berpengaruh positif dan signifikan terhadap hasil belajar matematika siswa SMP Negeri 3 Kulisusu

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

japend

Publisher

Subject

Education Mathematics Other

Description

Artikel yang dapat dipertimbangkan untuk dimuat dalam jurnal amal pendidikan adalah hasil pelaksanaan kegiatan penelitian yang sesuai dengan focus dan scope jurnal diantaranya: Manajemen Pendidikan, Pendidikan Matematika, Pendidikan IPA, Pendidikan IPS, Teknologi Pendidikan, Pendidikan Bahasa, ...