Surya Abdimas
Vol. 1 No. 1 (2017)

Pelatihan Pengajaran Bahasa Inggris Interaktif Bagi Guru TK/KB ‘Aisyiyah Bustanul Athfal II Purworejo

Andrian Nuriza Johan (Universitas Muhammadiyah Purworejo, Indonesia)
Titi Rokhayati (Universitas Muhammadiyah Purworejo, Indonesia)
Ismawati Ike Nugraeni (Universitas Muhammadiyah Purworejo, Indonesia)



Article Info

Publish Date
28 Apr 2017

Abstract

Tujuan dari kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah untuk membantu guru-guru dalam mengajarkan bahasa Inggris di TK/KB ‘Aisyiyah Bustanul Athfal II Purworejo kabupaten Purworejo untuk menemukan, membuat dan mengaplikasikan materi kegiatan belajar-mengajar bahasa Inggris secara interaktif dan sesuai dengan usia anak-anak. Untuk mencapai tujuan tersebut metode pelatihan adalah dengan melalui workshop dan pendalaman teori. Sasaran Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah para guru TK/KB ‘Aisyiyah Bustanul Athfal II Purworejo kabupaten Purworejo dengan jumlah populasi adalah 15 orang. Permasalahan diselesaikan dalam tiga (3) tahapan kegiatan, yakni persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Pada tahap Persiapan yang dilakukan adalah menganalisa masalah dan kebutuhan para guru TK/KB ‘Aisyiyah Bustanul Athfal II Purworejo dalam pengajaran Bahasa Inggris. Tahap kedua yaitu pelaksanaan terbagi menjadi beberapa sesi yaitu pembukaan, penyampaian teori dasar prinsip dan model pengajaran bahasa Inggris untuk anak, dilanjutkan dengan materi yang lebih aplikatif yaitu pembelajaran melalui berbagai media atau teknik untuk mengajar bahasa inggris bagi anak usia dini. Metode pelaksanaan kegiatan ini adalah pelatihan intensif dengan perpaduan teori dan praktek serta diskusi dan unjuk kerja hasil workshop di akhir pelatihan. Tahap ketiga yakni evaluasi dengan meminta umpan balik peserta melalui kuesioner tentang pemahaman materi serta dengan melakukan evaluasi internal yang dilakukan tim Pengabdian Kepada Masyarakat. Hasil dari pelaksanaan kegiatan ini dapat diuraikan sebagai berikut: peserta mampu memahami landasan teori dan prinsip pengajaran bahasa Inggris di TK atau PAUD, peserta mampu mengenal, membuat, dan mempraktikan beberapa jenis media atau teknik untuk membantu pengajaran bahasa Inggris., dan peserta mampu merancang kegiatan pembelajaran dengan aktifitas yang menyenangkan dan interaktif.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

abdimas

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Social Sciences Other

Description

Surya Abdimas adalah jurnal yang mengkaji wahana pengembangan serta penerapan llmu Pengetahuan dan Teknologi kepada masyarakat secara luas sebagai bentuk publikasikan hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat, yang mencakup konsep, model, dan implementasinya sebagai upaya peningkatan partisipasi ...