JURNAL BIDAN CENDRAWASIH PALU
Vol 2 No 1 (2020): Maret

Kadar Endotelin -1 Pada Ibu Hamil Trimester Iii Dengan Hipertensi Gestasional

Tumani, Yuni Kristiani (Unknown)
Irfan Idris (Unknown)
Fatmawati Madya (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Apr 2020

Abstract

Hipertensi gestasionalmerupakan penyebab angka kematian ibu (AKI) terbesar kedua di Indonesia, dimana terjadi peningkatan fungsi endotel, yaitu endotelin-1 (ET-1). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kadar ET-1 pada kehamilan normal dan hipertensi gestasional.Sebanyak 40 ibu hamil trimester III yang diambildengan teknik pengambilan sampel Purposive sampel terbagi atas 20 ibu hamil dengan kehamilan normal dan 20 ibu hamil dengan hipertensi gestasional di ambil sampel darahnya sebanyak 3 mL, yang kemudian di bawah ke Laboratorium RSUP Universitas Hasanuddin untuk pemeriksaan kadar ET-1 menggunakan Human Endothelin-1 ELISA Kit. Analisa data menggunakan uji Mann Whitney U, hasil menunjukkan tidak ada perbedaan bermakna antara kadar ET-1 pada ibu hamil trimester III dengan kehamilan normal dan hipertensi gestasional, p=0,372 (p>0,05), dimana kadar ET-1 lebih tinggi pada kehamilan normal.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JBCP

Publisher

Subject

Education Health Professions Library & Information Science Nursing Public Health

Description

Jurnal Bidan Cendrawasih Palu adalah jurnal ilmiah dengan e-ISSN: 2715-7679 yang bertujuan untuk menyebarluaskan pemikiran konseptual atau gagasan dan hasil penelitian yang telah dicapai di bidang ilmu Kebidanan. Setiap artikel yang masuk ke jurnal kami akan dipilih melalui proses tinjauan awal oleh ...