Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS)
Vol 1 No 2 (2020): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Juni 2020 - November 2020)

PENGEMBANGAN BUKU DONGENG BERBASIS KEARIFAN LOKAL JAMBI UNTUK SISWA KELAS II SD/MI

Susmawati Susmawati (Magister Pendidikan Dasar, Pascasarjana Universitas Jambi, Indonesia)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2020

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya minat baca dan belum adanya ketersediaan media untuk mengenal budaya Jambi. Tujuan penelitian ini; 1) Mengembangkan produk berupa buku dongeng berbasis kearifan lokal Jambi. 2) Mengetahui kevalidan dan kemenarikan buku dongeng berbasis kearifan lokal Jambi. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan, menggunakan model 4-D modifikasi Trianto (Define, Design, Development, and Dessiminate). Validasi dilakukan kepada Ahli Media, Ahli Bahasa dan materi untuk mengetahui kevalidan produk. Skor rata-rata yang diperoleh dari Ahli media 4.48 dengan kategori sangat baik, validasi bahasa dan materi memperoleh skor >85% dengan kategori sangat baik, dan respon guru 98% dengan kategori sangat praktis. Hasil tersebut menunjukkan bahwa produk valid dan menarik untuk di uji cobakan pada kelas II. Berdasarkan hasil wawancara, sebagian besar siswa memberikan respon positif dengan menyatakan bahwa buku dongeng berbasis kearifan lokal Jambi sangat menarik dan praktis.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JMPIS

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Social Sciences

Description

Focus and Scope FOCUS Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS) memfokuskan diri pada riset tentang Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial. Pendekatan metode penelitian meliputi: Kuantitatif, Kualitatif, dan Mix Method. Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (JMPIS) memiliki tujuan ...