Jambura Journal of Mathematics
Vol 1, No 2: Juli 2019

Penerapan Hierarchical Clustering Metode Agglomerative pada Data Runtun Waktu

Andrea Tri Rian Dani (Universitas Mulawarman Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam)
Sri Wahyuningsih (Program Studi Statistika, Jurusan Matematika, Fakultas MIPA, Universitas Mulawarman)
Nanda Arista Rizki (Program Studi Matematika, Jurusan Matematika, Fakultas MIPA Universitas Mulawarman)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2019

Abstract

Analisis cluster merupakan seperangkat metode yang digunakan untuk mengelompokkanobjek ke dalam sebuah cluster berdasarkan informasi yang ditemukan pada data. Analisiscluster dapat diterapkan pada data runtun waktu, di mana terdapat prosedur dan algoritmapengelompokkan yang berbeda dibandingkan dengan pengelompokkan data cross-section.Banyak teknik pengelompokkan data runtun waktu yang dikembangkan di antaranya adalahpenggunaan jarak pengukuran kemiripan yang sesuai dengan karakteristik data runtunwaktu, pemilihan algoritma pengelompokkan yang optimal sampai dengan penentuanbanyaknya cluster yang representatif. Tujuan dari penelitian adalah untuk memperoleh jarakpengukuran kemiripan terbaik, kemudian memperoleh algoritma pengelompokkan metodeagglomerative yang optimal serta memperoleh jumlah cluster yang representatif. Pemilihanjarak pengukuran kemiripan terbaik dan algoritma yang optimal menggunakan koefisienkorelasi cophenetic, sedangkan untuk penentuan jumlah cluster menggunakan koefisiensilhouette. Data pada penelitian adalah data jumlah penduduk Kabupaten/Kota di ProvinsiKalimantan Timur dari Tahun 2005-2017. Berdasarkan hasil analisis, diperoleh jarakpengukuran kemiripan terbaik dalam mengelompokkan Kabupaten/Kota di ProvinsiKalimantan Timur adalah jarak autocorrelation based distance (ACF) dengan nilai koefisienkorelasi cophenetic sebesar 0,99. Algoritma pengelompokkan yang optimal adalah algoritmaaverage linkage, dikarenakan memiliki nilai koefisien korelasi cophenetic yang terbesar diantaraalgoritma pengelompokkan lainnya, dengan jumlah cluster yang representatif berdasarkankoefisien silhouette adalah 2 cluster.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jjom

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Jambura Journal of Mathematics (JJoM) is a peer-reviewed journal published by Department of Mathematics, State University of Gorontalo. This journal is available in print and online and highly respects the publication ethic and avoids any type of plagiarism. JJoM is intended as a communication forum ...