Kinestetik : Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani
Vol 1 No 1 (2017): MARET

UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN SEPAK SILA MELALUI VARIASI LATIHAN BERPASANGAN PADA PERMAINAN SEPAK TAKRAW SISWA KELAS V SD NEGERI 18 KOTA BENGKULU

Barep Sucipto (Universitas Bengkulu)
Sugiyanto Sugiyanto (Universitas Bengkulu)
Tono sugihartono (Universitas Bengkulu)



Article Info

Publish Date
10 Dec 2017

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari empat langkah penelitian, yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bahwa penerapan variasi metode latihan berpasangan pada permainan sepaktakraw dapat meningkatkan kemampuan sepak sila siswa di kelas V SD Negeri 18 Kota Bengkulu. Adapun subjek penelitian ini berjumlah 25 siswa yang terdiri dari 15 jumlah siswa laki-laki dan 10 jumlah siswa perempuan. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar observasi aktivitas guru dan lembar observasi aktivitas siswa serta tes keterampilan siswa. Penelitian ini dilakukan dalam 2 siklus dan tes evaluasi siswa dilakukan di tiap-tiap akhir siklus. Hasil persentase observasi aktivitas siswa pada siklus 1 adalah 60%, siklus 2 adalah 86,67%. Persentase observasi aktivitas guru pada siklus 1 adalah 66,67% dan pada siklus 2 adalah 93,34%. Hasil rata-rata tes keterampilan pada siklus 1 adalah 17,72 dan pada siklus 2 yaitu 22,96 dengan standar ketuntasan 20 sepakan dalam waktu satu menit. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa penggunaan variasi latihan berpasangan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran sepak sila serta mampu menumbuhkan kegembiraan dan memotivasi siswa dalam belajar.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

kinestetik

Publisher

Subject

Education Public Health Social Sciences

Description

Kinestetik: Jurnal Ilmiah Pendidikan Jasmani by the Program Study of Physical Education FKIP University of Bengkulu. The journal of physical education, health and recreation was first printed in March 2013, this scientific journal received writings that had never been published elsewhere. and ...