JAMBURA Guidance and Counseling Journal
Vol 1 No 1 (2020): Volume 1 Nomor 1 : Mei 2020

Penerapan Teknik Kejutan Verbal untuk Meningkatkan Self Esteem Siswa

Idriani Idris (Universitas Negeri Gorontalo)
Arni Ulan (Sekolah Menegah Pertama Negeri 1 Tompobulu)



Article Info

Publish Date
27 Apr 2020

Abstract

Permasalahan Pokok yang dikaji dalam penelitian ini yaitu meningkatkan self esteem siswa dengan Teknik Kejutan Verbal. Tujuan penelitian ini (1) Mengetahui gambaran penerapan teknik kejutan verbal,(2) Mengetahui tingkat self esteem siswa sebelum dan sesudah diberikan teknik kejutan verbal, (3) Mengetahui pengaruh teknik kejutan verbal dalam meningkatkan self esteem siswa. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan desain pre-experimental, one group pretest-posttest design. Populasi dan sampel penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 9 Makassar yang teridentifikasi memiliki self esteem rendah dengan jumlah sampel penelitian sebanyak 9 orang. Instrumen yang digunakan adalah skala dan observasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, dan analisis statistik inferensial dengan t-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pelaksanaan teknik kejutan verbal melalui konseling kelompok terdiri dari lima tahap yaitu membangun lingkungan konseling, eksplorasi wants and needs, eksplorasi doing and direction, evaluasi diri serta rencana dan tindakan dimana siswa penuh antusias pada setiap tahap yang dilaksanakan, (2) Tingkat self esteem siswa sebelum diberikan teknik kejutan verbal berada pada kategori rendah kemudian mengalami peningkatan setelah diberikan teknik kejutan verbal yaitu berada pada ketegori sedang, (3) Teknik kejutan verbal berpengaruh signifikan dalam penigkatan self esteem siswa.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jgcj

Publisher

Subject

Education

Description

School Counseling Psychology Counseling Career Counseling; Couple Marriage and Family Counseling Mental Health Counseling Supervision Theory Development Professional Counseling Ethnic International Counseling and Multicultural Issues Program Applications and Integrative Reviews from Counseling and ...