Jurnal Nasional Manajemen Pemasaran dan SDM
Vol. 1 No. 1 (2020)

Pengaruh Harga dan Inovasi Layanan Aplikasi terhadap Keputusan Penggunaan Jasa Taksi Express: Survei pada Pengunduh Aplikasi Express Taxis

Reminta Lumban Batu (Universitas Singaperbangsa Karawang)
Nine Inten Suryani (Universitas Singaperbangsa Karawang)
Nita Septia (Universitas Singaperbangsa Karawang)
Priska Febiola Sekaryahya (Universitas Singaperbangsa Karawang)



Article Info

Publish Date
03 Sep 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi pengaruh harga dan inovasi layanan aplikasi terhadap keputusan penggunaan jasa Taksi Express. Penelitian ini mengumpulkan data primer berupa kuesioner dari 176 responden dan data sekunder berupa pengunduh aplikasi Express Taxis pada Playstore sejumlah 500 pengunduh sebagai sampel penelitian. Teknik sampling penelitian ini adalah teknik non-probability sampling dengan teknik sampling purposive menggunakan rumus Isaac dan Michael. Penelitian ini melakukan verifikasi model penelitian dengan Partial Least Square (PLS). Dari hasil analisis menunjukkan bahwa harga dan inovasi layanan aplikasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap variabel keputusan penggunaan jasa. Hasil penelitian ini memperkaya literatur tentang layanan taksi online. Selain itu, hasil penelitian ini juga bermanfaat bagi para manajer jasa taksi online untuk mempertimbangkan harga dan inovasi layanan untuk dapat menarik minat pelanggan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jnmpsdm

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Nasional Manajemen Pemasaran & SDM (JNMPSDM) is an Indonesian peer-reviewed journal. JNMPSDM covers topics in the areas of human resource management, marketing, organisational behaviour, pricing, digital marketing, social marketing, consumer behaviour, and other related subjects. JNMPSDM is ...