Century: Journal of Chinese Language, Literature and Culture
Vol 1, No 2 (2013)

PANDANGAN GENERASI MUDA HAKKA TERHADAP KEBERLANGSUNGAN PERKUMPULAN HWIE TIAUW KA SURABAYA

Chandra, Chandra (Unknown)
Christiana, Elisa (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jan 2014

Abstract

Di kota Surabaya terdapat perkumpulan orang Hakka yang sangat bersejarah dan dibangun pada tahun 1820 yaitu perkumpulan Hwie Tiauw Ka. Dalam masa perkembangannya selama hampir 200 tahun, perkumpulan ini sudah mengalami berbagai tantangan dan halangan, salah satunya yang dirasakan sekarang adalah sebagian besar dari pengurus perkumpulan ini adalah senior-senior yang sudah sepuh, sehingga yang sangat dibutuhkan sekarang adalah regenerasi, merekrut para pemuda untuk meneruskan perkumpulan ini. Banyak hal yang sudah dilakukan contohnya, membuka les bahasa Hakka, melaksanakan berbagai bentuk kegiatan, bahkan juga membentuk kelompok muda-mudi Hakka, dengan tujuan supaya semakin banyak generasi muda yang tertarik untuk mempertahankan eksistensi perkumpulan Hwie Tiauw Ka. Penulis menggunakan teknik penelitian kualitatif dan mewawancarai pemuda-pemudi Hakka yang pernah mengikuti kegiatan perkumpulan Hwie Tiauw Ka. Melalui penelitian ini dapat diketahui bahwa para informan merasa eksistensi perkumpulan ini harus dipertahankan, karena perkumpulan ini dapat membantu dalam mewariskan dan melestarikan budaya Hakka. Selain itu para informan juga menyampaikan ide mereka tentang cara-cara menarik generasi muda untuk ikut membantu mempertahankan perkumpulan Hwie Tiauw Ka.

Copyrights © 2013