Jurnal Kimia dan Kemasan
Vol. 40 No. 1 April 2018

Karakteristik Morfologi Permukaan Pada Polimer PVdF-LiBOB-ZrO2 dan Potensinya untuk Elektrolit Baterai Litium

Etty Marti Wigayati (Pusat Penelitian Fisika LIPI Gedung 440, Kawasan PUSPIPTEK Serpong Tangerang Selatan)
Ibrahim Purawiardi (Pusat Penelitian Fisika LIPI Gedung 440, Kawasan PUSPIPTEK Serpong Tangerang Selatan)
Qolby Sabrina (Pusat Penelitian Fisika LIPI Gedung 440, Kawasan PUSPIPTEK Serpong Tangerang Selatan)



Article Info

Publish Date
04 Feb 2018

Abstract

Membran elektrolit polimer pada baterai litium ion berfungsi sebagai media transport ion dan sebagai separator antara anoda dan katoda. Dalam penelitian ini, telah dilakukan sintesis membran elektrolit polimer LiBOB (Lithium Bis Oksalato Borate dengan rumus kimia LiB(C2O4)2) dengan menggunakan Polyvilinidine fluoride (PVdF) sebagai matriks dan bahan aditif  Zirkonium Oksida (ZrO2). Metoda yang dipergunakan adalah solution cast. Konsentrasi bahan aditif dibuat bervariasi. Membran yang terbentuk dikarakterisasi morfologi permukaan menggunakan Scanning Electrone Microscope (SEM), sifat elektrokimia dengan Cyclic Voltametric (CV) dan kapasitas baterai dengan kurva charge discharge. Hasil penelitian menunjukkan bahwa morfologi permukaan rantai polimer saling berikatan dan tersusun dengan bagus. Pori tertutup oleh rantai polimer secara rata yang berikatan membentuk jaring dan saling bertumpukan pada keadaan amorf. Terjadi reaksi oksidasi dan reduksi pada sel baterai dengan kapasitas charge sekitar 24 mAh pada tegangan 4 volt, sedangkan kapasitas discharge bernilai sama sekitar 24 mAh pada tegangan 4 volt dengan penambahan 10% ZrO2.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jkk

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry Materials Science & Nanotechnology

Description

Jurnal Kimia dan Kemasan (JKK) publishes original research article related to Applied chemistry including natural product (essential oils, palm oil derivative, natural dye), biopolymer, chemical synthesis, and problems of chemical processes and apparatus; and also packaging material and ...