POSITRON
Vol 3, No 2 (2013)

Analisis Fraktal Citra Mammogram Berbasis Tekstur Sebagai Pendukung Diagnosis Kanker Payudara

Muspika Helja (Program Studi Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Tanjungpura)
. Nurhasanah (Program Studi Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Tanjungpura)
Joko Sampurno (Program Studi Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Tanjungpura)



Article Info

Publish Date
06 Nov 2013

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang analisa citra mammogram dengan menggunakan metode analisis fraktal. Pengolahan citra dimulai dengan mengubah citra berwarna menjadi citra grayscale, kemudian dilanjutkan dengan proses thresholding untuk mendapatkan citra biner. Proses selanjutnya adalah hitung dimensi fraktal dari citra biner tersebut dengan metode box counting. Hasil penelitian menentukan bahwa citra mammogram normal memiliki dimensi fraktal antara 1,683 hingga 1,796, citra mammogram tumor jinak memiliki dimensi fraktal antara 1,837 hinggga 1,889, dan citra mammogram kanker (tumor ganas) dengan dimensi fraktal antara 1,907 hingga 1,908. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dimensi fraktal dapat digunakan untuk membedakan citra mammogram normal dan citra mammogram abnormal (tumor dan kanker).

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

jpositron

Publisher

Subject

Energy Physics

Description

POSITRON: Berkala Ilmiah Fisika (POSITRON) is a peer-reviewed open accessed Indonesian journal that publishes scientific research papers in the field of physics and its application. The journal covers a wide range of topics in physics, including conceptual studies, theoretical and experimental ...