Jurnal Midwifery
Vol 2 No 2 (2020): AUGUST

MANAJEMEN ASUHAN KEBIDANAN BAYI BARU LAHIR PADA BAYI NY “I” DENGAN BERAT BADAN LAHIR RENDAH (BBLR) DI RSUD SYEKH YUSUF KABUPATEN GOWA TANGGAL 23 JULI - 25 JULI 2019

Ismayanah Ismayanah (uin alauddin makassar)
Nurfaizah Nurfaizah (Unknown)
Syatirah Syatirah (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Sep 2020

Abstract

     Bayi dengan Berat Badan Lahir Rendah merupakan bayi yang lahir dengan berat badan kurang dari 2.500 gram tanpa memandang masa kehamilan, pada umumnya berat badan lahir rendah disebabkan karena adanya faktor dari ibunya yang mengalami penyakit tertentu, malnutrisi, faktor ekonomi maupun usia ibu yang melahirkan < 20 tahun atau >35 tahun.Karya tulis ilmiah ini bertujuan untuk Melaksanakan Manajemen Asuhan Bayi Baru Lahir Pada Bayi Ny “I” dengan Berat Badan Lahir Rendah di RSUD Syekh Yusuf Gowa  menggunakan pendekatan dengan metode manajemen asuhan kebidanan tujuh langkah Varney dan SOAP dimulai dari bayi baru lahir.Hasil asuhan pada bayi Ny “I” dengan berat badan lahir rendah Asuhan dilakukan selama 6 hari perawatan baik di RS maupun di rumah adalah pengawasan nutrisi, penimbangan berat badan secara rutin, mempertahankan suhu dengan ketat, pencegahan infeksi, mengajarkan metode kanguru dan pijat bayi serta memberikan konseling mengenai penanganan bayi baru lahir.Kesimpulan dari studi kasus setelah perawatan menunjukkan bahwa hasil berat badan bayi bertambah dari berat badan sebelumnya (2200 gram) menjadi normal (2600 gram), tanda-tanda vital dalam batas normal dan telah dilakukan pengkajian. Pendokumentasian semua temuan dan tindakan yang telah dilaksanakan pada bayi ny “I” dengan hasil tidak ditemukannya kesenjangan antara teori dan kasus.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jmidwifery

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Jurnal Midwifery is accepting papers related to midwifery articles cover the cultural, clinical, psycho-social, sociological, epidemiological, education, managerial, workforce, organizational and technological areas of practice in preconception, maternal and infant care, maternity services and other ...