GARIS Jurnal Mahasiswa Jurusan Arsitektur
Vol 4, No 1 (2019)

RENCANA TINDAK PENANGANAN INFRASTRUKTUR KAWASAN PANTAI KABUPATEN MUNA BARAT

Syukur, La Ode Abdul (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Dec 2020

Abstract

ABSTRAKPengembangan kawasan tepian pantai yang sudah ada (kawasan Tondasi sampai Kawasan Pajala) belum terlalu berhasil menjadikan kawasan tepian pantai tersebut sebagai kawasan Mix Use yang terangkai-menerus dan saling menunjang baik untuk kepentingan ekonomi maupun kepentingan ruang untuk masyarakat luas, sehingga pada umumnya keindahan pantai tidak dapat diakses dan dinikmati secara langsung oleh masayarakat dan cenderung terkotak-kotakan dalam bentuk kepemilikan pribadi. Tujuan dari penulisan yaitu memvisualisasikan penanganan infrastruktur kawasan pantai guna meningkatkan fungsi kawasan terhadap aspek lingkungan, ekonomi, serta fungsi kawasan waterfront. Penelitian ini menggunakan model penelitian kualitatif. Tahapan penelitian yang dilakukan meliputi tahap survey dan pengumpulan data, tahap analisis dan kajian aspek makro infrastruktur kawasan pantai, tahap penyusunan konsep penanganan infrastruktur, serta tahap pembahasan desain blok kawasan pantai. Konsep visual rencana tindak penanganan infrastruktur kawasan pantai di Kabupaten Muna Barat yaitu dengan menyediakan beberapa fasilitas berdasarkan karakteristik kawasan dan aktifitas yang diperuntukan bagi kepentingan pengguna. Fasilitas yang disediakan bersifat rekreatif yang dilengkapi dengan elemen pendukungnya. Kata Kunci: Kawasan pantai, penanganan infrastruktur ABSTRACTThe development of the existing coastal areas (the Tondasi area to the Pajala area) has not been very successful in making the coastal area a mix use area which is continuous and mutually supporting both for ecomonic and spatial interests for the wider community, so that generally the beauty of the beach is not can be accessed and enjoyed directly by the community and tend to be fragmented in the form of private ownership. The purpose of this writing is to visualize the handling of coastal are infrastructure in order to improve the areas function on environmental, economic, and waterfront area functions. The study uses a qualitative research model. The stages of the research carried out include the survey and data collection stage, the analysis stage and study of the macro aspects of coastal area infrastructure, and the stage of discussing the design of the coastal block design.  The visual concept of the action plan for the handling of coastal infrastructure in west Muna Regency, namely by providing several facilities based on the characteristics of the area and activities intended for the benefit od users. The facilities provide are recreational, complet with supporting elements. Keywords: coastal area, infrastructure handling  

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

GARIS

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

GARIS adalah e-jurnal mahasiswa Jurusan Arsitektur terbitan Jurusan Arsitektur Universitas Halu Oleo. E-jurnal terbit tiga kali dalam setahun, merupakan media pendokumentasian dan publikasi karya tulis ilmiah yang berisikan hasil rancangan, teori, dan telaah ilmu ...