ADMINISTRASI PUBLIK
Vol 1, No 2 (2020)

STUDI TENTANG KINERJA PELAYANAN PUBLIK PADA KANTOR KELURAHAN SUNGAI KAPIH KOTA SAMARINDA

Silvia Silvia (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Feb 2021

Abstract

SILVIA.NPM.151110013509114. STUDI TENTANG KINERJA PELAYANAN PUBLIK PADA KANTOR KELURAHAN SUNGAI KAPIH KOTA SAMARINDA. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda, Bimbingan Bapak H.Marsuq, S.Sos, M.Si dan Ibu Salasiah, S.Sos, M.Si.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kinerja Pelayanan Publik dan Faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi Pelayanan Publik Pada Kantor Kelurahan Sungai Kapih Kota Samarinda. Metode penelitian ini adalah menggunakan jenis penelitian yang bersifat deskriptif  kualitatif.Penelitian deskriptif kualitatif merupakan penelitian yang termasuk dalam jenis penelitian kualitatif. Tujuan dari penelitian ini adalah mengungkapkan fakta, keadaan, fenomena, variabel dan keadaan yang terjadi saat penelitian berjalan secara apa adanya. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara dan observasi partisipan. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan empat alur yaitu Pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan/ verifikasi. Berada pada kategori efektif, baik dari segi kualitas maupun kuantitasnya karena jawaban/tanggapan informan menjelaskan baik, atas segala bentuk pelayanan yang diberikan oleh aparat Kelurahan Sungai Kapih  seperti; kesederhanaan dalam pelayanan, keterbukaan dalam pelayanan, keadilan dalam pelayanan, dan ketepatan waktu dalam pelayanan kepada masyarakat. Faktor- faktor yang mempengaruhi dalam upaya untuk memaksimalkan Kinerja Pegawai terhadap pelayanan publik di kelurahan sungai kapih kota samrinda, adalah kemampuan aparat dalam mentaati aturan sistem kerja dapat dilaksanakan dengan baik, serta sarana pelayanan Kantor Lurah Sungai Kapih Kota Samrinda yang kurang memadai menjadi faktor yang sangat berpengaruh dalam pelaksanaan kinerja pegawai dalam melaksanakan pelayanan publik pada Kantor Lurah Sungai Kapih Kota Samarinda.

Copyrights © 2020