Warta Perpustakaan Pusat Undip
Vol. 13, No. 2 Tahun 2020 (Oktober 2020)

PENGARUH WORK FROM HOME (WFH) TERHADAP KINERJA PUSTAKAWAN UNIVERSITAS DIPONEGORO

Haryani Haryani (UPT Perpustakaan dan Percetakaan Universitas Diponegoro)



Article Info

Publish Date
26 Jan 2021

Abstract

Kajian ini menggunakan metode kuantitatif. Pengambilan Sampel menggunakan sampel jenuh atau pengambilan sampel secara keseluruhan dalam populasi. Pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian berupa kuesioner dalam google form yang disebarkan secara online lewat whatsapp masing masing pustakawan Undip. Pengolahan data menggunakan statistik deskriptif. Hasil dari kajian ini secara keseluruhan menyatakan bahwa WFH memberikan pengaruh positif sebesar 72,22% terhadap pustakawan Undip, artinya saat WFH pustakawan undip bisa bekerja dengan baik yang dilihat dari fleksibilitas kerja, semangat kerja, produktivitas kerja, kepuasan kerja, fokus kerja, motivasi kerja, suasana kerja, komunikasi kerja, biaya operasional dan efektivitas kerja, sedangkan variabel kinerja memberikan pengaruh positif sebesar 56,17%. Walaupun cukup baik hasil tersebut namun perlu dievaluasi kembali terutama untuk indikator kuantitas kerja, kualitas kerja dan kerja sesuai job deskripsi.Karena ketiga indikator tersebut belum semua mendapat respon positif dari pustakawan Undip.

Copyrights © 2020