E-Journal Perdagangan Industri dan Moneter
Vol. 4 No. 3 (2016): E-Journal Perdagangan Industri dan Moneter

PENGARUH PERTUMBUHAN EKONOMI, INVESTASI SWASTA, DAN PENGELUARAN PEMERINTAH TERHADAP PENGANGGURAN TERBUKA KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI JAMBI

Ekki Pujiawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2016

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut : (1) Untuk menganalisis perkembangan pengangguran terbuka, investasi swasta, pertumbuhan ekonomi dan pengeluaran pemerintah Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi tahun 2010-2014. (2) Untuk menganalisis besarnya pengaruh pertumbuhan ekonomi,investasi swasta dan pengeluaran pemerintah terhadap pengangguran terbuka Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi tahun 2010-2014. Berdasarkan hasil estimasi bahwa pertumbuhan ekonomi tidak berpengaruh signifikan terhadap pengangguran terbuka dilihat dari t hitung-0.665055 < t tabel 2,308 , investasi swasta tidak berpengaruh signifikan terhadap pengangguran terbuka dilihat dari t hitung -1.385747 < t tabel 2,308, sedangkan pengeluaran pemerintah bepengaruh signifikan terhadap pengangguran terbuka dilihat dari t hitung 2.985699 > t tabel 2.308.

Copyrights © 2016