Deiksis
Vol 13, No 2 (2021): Deiksis

Citraan Psikopat pada Tokoh Utama dalam Naskah Drama “Cermin” Karya Nano Riantiarno

Mohammad Khikam Zahidi (Universitas Muhammadiyah Malang)
Hidayah Budi Qur’ani (Universitas Muhammadiyah Malang)



Article Info

Publish Date
01 May 2021

Abstract

Tingkat kriminalitas di Indonesia beberapa tahun terakhir menunjukkan peningkatan yang begitu memprihatinkan, serta pada beberapa kasus dikaitkan dengan gangguan gejala psikopat. Psikopat ialah bentuk kekalutan mental yang ditandai dengan tidak adanya pengorganisasian dan pengintegrasian pribadi, tidak bisa bertanggung jawab secara moral, selalu konflik dengan norma sosial dan hukum yang diciptakkan oleh angan-angannya sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan fenomena perilaku psikopat pada naskah drama “CERMIN” karya Nano Riantiarno dengan pendekatan psikologi sastra, khususnya menggunakan teori gangguan kepribadian psikopat Sigmund Freud. Pada dasarnya psikologi sastra memberikan perhatian pada masalah kejiwaan para tokoh fiksional yang terkandung dalam karya sastra. Sasaran dalam penelitian ini adalah fenomena perilaku psikopat yang dialami oleh tokoh dengan mengkaji bentuk perilaku, dan faktor penyebabnya. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa (1) bentuk perilaku psikopat tokoh dalam naskah drama “CERMIN” karya Nano Riantiarno diketahui berdasarkan ciri perilaku khusus pada psikopat yaitu berperilaku antisoasial, suka memanipulasi, berperilaku sadistis, sehingga dapat ditentukan bentuk perilaku psikopa yang dialami. (2) Faktor yang menyebabkan tokoh dalam naskah drama “CERMIN” karya Nano Riantiarno berperilaku psikopat yaitu faktor biologis dan faktor lingkungan. Kata Kunci: Psikopat, Psikopat Fenomena Perilaku, Psikologi Sastra.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Deiksis

Publisher

Subject

Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Deiksis is a journal that aims to be a peer-reviewed platform and an authoritative source of information. We publish scientific works from national and international lecturers, researchers, students, and practitioners to present their new ideas, concepts, and theories in Indonesian language and ...