METIK JURNAL
Vol 4 No 2 (2020): METIK Jurnal

Penerapan Metode Moora Pada Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Media Promosi Sekolah (Studi Kasus: SMK Airlangga Balikpapan)

Isa Rosita (Universitas Mulia)
Gunawan (Unknown)
Desi Apriani (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Dec 2020

Abstract

Promosi sekolah merupakan suatu kegiatan yang bertujuan mengkomunikasikan produk pendidikan kepada konsumen atau calon siswa. Kegiatan promosi memerlukan kebijakan-kebijakan strategis agar dapat memaksimalkan hasil promosi, karenanya analisis terhadap pemilihan media promosi yang tepat perlu dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan peringkat prioritas media promosi sekolah dengan mengimplementasikan metode Multi Objective Optimization on The Basic of Ratio (MOORA) dalam sistem pendukung keputusan dengan studi kasus pada SMK Airlangga Balikpapan. MOORA digunakan dalam proses perhitungan yang menghasilkan keluaran berupa peringkat media promosi untuk direkomendasikan kepada tim promosi sekolah sebagai pertimbangan pemilihan media promosi yang tepat. Kriteria yang digunakan dalam penentuan prioritas media promosi sekolah meliputi biaya pembuatan media, waktu promosi, jangkauan penyebaran media, kelengkapan informasi dan fleksibilitas. Alternatif media promosi yang digunakan dalam penelitian ini adalah brosur, poster, baliho, spanduk dan iklan koran. Berdasarkan hasil penelitian, metode MOORA dapat diterapkan pada sistem pendukung keputusan pemilihan media promosi sekolah dan dapat menghasilkan keluaran berupa peringkat prioritas media promosi sekolah.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

metik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Earth & Planetary Sciences Electrical & Electronics Engineering

Description

Media Teknologi Informasi dan Komputer (METIK) Jurnal adalah jurnal teknologi dan informasi nasional berisi artikel-artikel ilmiah yang meliputi bidang-bidang: sistem informasi, informatika, multimedia, jaringan serta penelitian-penelitian lain yang terkait dengan bidang-bidang tersebut. Terbit dua ...