Data pada transaksi penjualan dapat diolah menjadi informasi yang dapat dimanfaatkan untuk mengetahui perilaku konsumen. Informasi ini dapat dimanfaatkan pelaku usaha untuk memudahkan dalam proses stok barang, analisis, retensi pelanggan dan deteksi penipuan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui perilaku pembeli pada keranjang belanja untuk mengetahui menu makanan pada restoran yang diminati. Analisis keranjang belanja ini dilakukan dengan mengimplementasikan algoritma apriori untuk mengetahui aturan asosiasi pada setiap itemset, pada penelitian ini dilakukan dengan melakukan aturan kombinasi 3 itemset. Pada penelitian ini ditentukan untuk nilai support minimumnya sebesar 20% dan nilai minimum confidencenya sebesar 50%. Didapati bahwa konsumen sering membeli gurame bakar, kangkung, karedok, tahu goreng (isi 5pcs), tahu ondel (isi 5pcs), toge cah bawang putih.
Copyrights © 2021