Buana Ilmu
Vol 4 No 2 (2020): Buana Ilmu

PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PERUSAHAAN KAWASAN INDUSTRI DI KABUPATEN KARAWANG

Sungkono (Unknown)
Aji Tuhagana (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 May 2020

Abstract

Kinerja karyawan merupakan salah satu kegiatan kerja yang dilakukan olehkaryawan yang biasanya digunakan sebagai dasar penilaian karyawan di perusahaan. Untukmeningkatkan kinerja karyawan perusahaan harus melakukan upaya-upaya agar kinerjakaryawan meningkat, karena karyawan merupakan penunjang keberhasilan perusahaan dalammencapai tujuan.Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti-bukti empirik dan menemukankejelasan fenomena serta kesimpulan tentang Pengaruh Kepemimpinan dan LingkunganKerja Terhadap Kinerja Karyawan pada Perusahaan Kawasan Industri di KabupatenKarawang. Skripsi ini diharapkan dapat memberikan sumbangan bagi pembangunan ilmumanajemen khususnya manajemen sumber daya manusia.Metode penelitian menggunakan metode deskriptif dan verifikatif. Sampeldikumpulkan dengan menggunakan metode Sample Random Sampling dengan jumlah sampelsebanyak 110 responden dari populasi 156 orang. Teknik analisis menggunakan rentang skaladan analisis jalur dengan bantuan Method Of Successive Interval (MSI), program komputerMicrosoft Excel 2013, dan SPSS versi 16.Hasil penelitian diperoleh berdasarkan analisis deskriptif menunjukkan bahwakepemimpinan dengan rata-rata skor sebesar 423 yang berada pada rentang skala 375-463dengan kriteria baik, lingkungan kerja dengan rata-rata skor sebesar 398 yang berada padarentang skala 375-463 dengan kriteria baik, kinerja karyawan dengan rata-rata skor sebesar418 yang berada pada rentang skala 375-463 dengan kriteria baik. Berdasarkan analisisverifikatif menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif sedang antara kepemimpinan danlingkungan kerja yaitu sebesar 53,2 %, pengaruh parsial kepemimpinan terhadap kinerjakaryawan sebesar 30,2 %, pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan sebesar 44,6%. Adapun besarnya pengaruh Kepemimpinan dan Lingkungan Kerja Terhadap KinerjaKaryawan pada Perusahaan Kawasan Industri di Kabupaten Karawang secara simultan adalahsebesar 43,4 %. Sedangkan sisanya sebesar 56,6 % yang dipengaruhi oleh variabel lain (ɛ)yang tidak diteliti.Kata Kunci : Kepemimpinan, Lingkungan Kerja, Kinerja Karyawan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

BuanaIlmu

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Engineering Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Buana Ilmu menerbitkan penelitian, metodologi dan studi kasus tentang semua bidang ilmu secara umum. Naskah ilmiah dalam jurnal ini mengandung data dan informasi yang memajukan ilmu pengetahuan secara umum dan penelitian yang nyata. ...