Sumber daya manusia di perusahaan berperan sebagai penentu keberhasilan perusahaan untuk mencapai hasil yang diharapkan. Sumber daya manusia pada perusahaan perlu dikelola secara profesional agar terwujud keselarasan antara kompetensi pegawaidengan dengan tuntutan dan tujuan perusahaan. Salah satu proses pengembangan dan peningkatan kompetensi pegawai dapat dilakukan dengan melaksanakan kegiatan pendidikan dan pelatihan. Pelatihan bagi para pegawai dapat dilakukan dengan berbagai cara, antara lain dengan kegiatan on job training dan off the job training. Dengan adanya pelatihan diharapkan produktivitas pegawai akan lebih meningkat serta dapat bekerja secara lebih efektif dan efisien terutama untuk tantangan dalam mencapai tujuan perusahaan ke depan. Evaluasi pelatihan merupakan salah satu cara mengukur efektifitas pelatihan sehingga memberikan feedback bagi perusahaan dalam rangka meningkatkan kompetensi sumber daya manusia.
Copyrights © 2021