Competitive Jurnal Akuntansi dan Keuangan
Vol 5, No 2 (2021): Competitive Jurnal Akuntansi dan Keuangan

Pengaruh Pendapatan Usaha Dan Biaya Operasional Terhadap Laba Bersih

Ujang Suhaemi (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2021

Abstract

Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pendapatan usaha dan biaya operasional terhadap laba bersih pada perusahaan  property  dan  real estate yang terdaftar di BEI periode 2015-2019. Metode verikatif dengan pendekatan kuantitaf adalah metode yang digunakan dalam penelitian ini yang bersumber dari laporan laba rugi perusahaan  property  dan  real estate. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling sehingga diperoleh sampel sebanyak 85 yang diambil dari income statement 17 perusahaan periode 2015-2019. Analisis regresi linear berganda digunakan untuk membantu pengolahan data secara statistik pada penelitian ini. Hasil penelitian diketahui bahwa pendapatan usaha (X1) secara parsial berpengaruh terhadap laba bersih dimana nilai t tabel (8,455 > 1,98932) dan nilai signifikansi (0,000 < 0,05). Biaya operasional (X2) secara parsial berpengaruh terhadap laba bersih dibuktikan dengan nilai t tabel (-6.182 < 1,98932) dan  signifikansi (0,000 > 0,05). Serta kedua variabel X tersebut berpengaruh secara simultan terhadap laba bersih dimana nilai F hitung lebih besar dari nilai F tabel (38,633 > 3,11). Serta nilai signifikansi sebesar 0,000 yang artinya lebih kecil  dari 0,05  (0,000< 0,05).

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

competitive

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Subjek area COMPETITIVE meliputi: Auditing, Perpajakan, Akuntansi Keuangan, Akuntansi Syariah, Akuntansi Keperilakuan, Akuntansi Lingkungan, Akuntansi Manajemen, Sistem Informasi Akuntansi, Good Corporate Governance, Corporate Social Responsibility, Corporate Sustainability, dan Manajemen ...