PAX HUMANA
Vol 6, No 2 (2019)

Simbol Budaya Bugis-Makassar dalam Film Uang Panai

hadawiah - hadawiah (universitas muslim indonesia)
citra riyanti sugino (IKA ILKOM)



Article Info

Publish Date
12 Jul 2023

Abstract

   Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui symbol budaya Bugis-Makassar dalam film Uang panai. Dengan menggunakan metode peneltian kualitatif deskriptif didapatkan hasil bahwa Simbol budaya bugis-makassar dalam film uang pannai terdiri dari 4 simbol yang menjadi pokok utama yaitu: Simbol Konstitutif, dimana simbol ini terlihat dari kepercayaan masyarakat mengenai Mahar pernikahan atau uang panai. Adapun Simbol Kognitif yang terlihat dari pengetahuan masyarakat mengenai pertemuan antara 2 keluarga sebelum pernikahan atau dalam budaya bugis-makassar dikenal dengan istilah ma’manu-manu dan bahasa/dialeg yang digunakan masyarakat bugis-makassar adalah bahasa bugis-makassar. Selanjutnya Simbol Evaluatif dilihat dari penilaian moral mengenai masyarakat yang memegang adat istiadat yang diwariskan secara turun temurun dikenal dengan istilah “siri” atau rasa malu. dan yang terakhir Simbol Ekspresif, dimana simbol ini dilihat dari pengungkapan perasaan manusia melalui karya seni mengenai kawin lari yang diceritakan pada film uang panai.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

ph

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Pax Humana adalah Jurnal Humaniora Yayasan Bina Darma yang terbit dua kali dalam satu tahun (Juni dan Desember). Jurnal ini hadir sebagai wadah pencerahan dan pemberdaya masyarakat atas dasar kasih dan ...