Jurnal Dinamis
Vol 17 No 2 (2020): Dinamis

METODE PIECES DALAM MENGANALISA SISTEM INFORMASI MANAJEMEN TRACKING BARANG

Moh, Rahmad Irjii Matdoan (Universitas Sains dan Teknologi Jayapura)



Article Info

Publish Date
12 Dec 2020

Abstract

Perusahaan Pasifik merupakan perusahaan yang bergerak dibidang jasa pengiriman muatan kapal laut. Sistem yang berjalan saat ini kurang efisien karena proses pengiriman barang, dan input menggunakan cara manual sehingga terjadi pengulangan data yang sama. Tujuan dari penelitian yaitu melakukan analisis sistem informasi manajemen tracking. Penelitian ini menggunakan metode analisis PIECES untuk menganalisis permasalahan dari sistem lama dan sistem baru. Sistem yang dianalisis adalah website sistem informasi manajemen tracking barang dalam mengelola data sistem informasi. Metode perancangan yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode Unified Modelling Language. Hasil dari penelitian dengan menggunakan metode PIECES diperoleh nilai pada indikator performance sistem 4,1% yang artinya pengguna Sistem Informasi Manajemen merasa puas dan nyaman dengan performance sistem yang diusulkan. Berdasarkan dengan indicator Information perhitungan menggambarkan Sistem Informasi Manajemen memberikan informasi yang sangat memadai terhadap para pelanggannya dengan nilai kepuasan 4,3%. Berdasarkan hasil perhitungan jumlah rata-rata kepuasan pengguna pada kuesioner ketiga atau Economic diperoleh hasil 4,21 tingkat kepuasan pengguna dapat diartikan sangat puas. Hasil perhitungan jumlah rata-rata kepuasan pengguna pada kuesioner keempat atau control diperoleh hasil 4,33 yang dapat diartikan sangat puas. Kepuasan pengguna pada service diperoleh hasil 4,12 yang dapat diartikan sangat puas.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

dinamis

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences

Description

Jurnal DINAMIS merupakan jurnal ilmiah yang pertama kali diterbitkan oleh Universitas Sains dan Teknologi Jayapura (USTJ) melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M). Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi ini sebagai media penyebarluasan informasi ilmu pengetahuan dan ...