Stock Peternakan
Vol 2, No 1 (2020)

ANALISIS KELAYAKAN FINANSIAL USAHA PETERNAKAN SAPI POTONG

Bopalyon Pedi Utama (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jul 2020

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di Desa Tebing Tinggi dan Desa Pematang Panjang Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas Kabupaten Bungo. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 06 Mei 2018 sampai dengan tanggal 28 Mei 2018. Penelitian ini bertujuan menganalisa pendapatan dan kelayakan usaha peternakan sapi potong ditinjau dari aspek finansial melalui perhitungan Benefit Cost Ratio (BCR) dan Return Of Investmen (ROI).Penelitian ini dilakukan dengan metode survei dengan cara pengamatan dan wawanca langsung. Pengambilan peternak sebagai responden penelitian yaitu secara Purposive Sampling, responden yang diambil 15 KK di Desa Tebing Tinggi dan 15 KK di Desa Pematang Panjang. Lokasi ini dipilih dikarenakan desa ini merupakan salah satu sentral peternakan sapi diwilayah Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas Kabupaten Bungo. Data di analisis dengan menggunakan model analisis pendapatan dan analisis kelayakan finansial. Kemudian data ditabulasi dan diolah secara matematis, melalui penjumlahan, rataan dan persentase kemudian diuraikan secara deskriptif.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pendapatan/thn di Desa Tebing Tinggi dan Desa Pematang Panjang Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas Kabupaten Bungo sebesar Rp.174.461.000 atau pendapatan/bln Rp.14.538.417 atau pendapatan/bln/peternak sebesar Rp.484.614.Berdasarkan kelayakan usaha peternakan sapi potong di Desa Tebing Tinggi dan Desa Pematang Panjang Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas Kabupaten Bungo layak dikembangkan secara finansial  dikarenakan nilai BCR > 1 yaitu sebesar 1,24 dan nilai ROI sebesar 27,30% artinya nilai ROI > suku bunga bank yaitu sebesar 6,30%.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

Sptr

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Veterinary

Description

Stock Peternakan Merupakan Jurnal Yang menerbitkan artikel dengan kajian benih, bibit, bakalan, ternak ruminansia indukan, pakan, alat dan mesin, budi daya ternak, panen, pasca panen, pengolahan, pemasaran, pengusahaan, pembiayaan dan sarana dan ...