Jurnal Ilmiah Mahasiswa Bimbingan & Konseling
Vol 6, No 1 (2021): Maret 2021

PEMAHAMAN DAN PERLAKUAN GURU TERHADAP ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS PADA SEKOLAH DASAR NEGERI INKLUSI DI KOTA BANDA ACEH

Yurike Mareta Suhana (Universitas Syiah Kuala)
Martunis Martunis (Unknown)
Fajriani Fajriani (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2021

Abstract

A teacher who works in an inclusive school must have good knowledge, attitudes and skills in terms of understanding and good treatment for children with special needs. This study aims to describe teacher understanding and teacher treatment of special needs children in the teaching and learning process at inclusive public elementary schools in Banda Aceh City. The approach used is qualitative with descriptive method. The research locations are SDN 1, SDN 18, and SDN 25 Banda Aceh City. Data collection techniques used are interviews, observation and documentation. Based on the results of the study, it was found that teachers' understanding of the types of special needs children was still partial, teachers did not fully understand the approach needed to understand the conditions of children with special needs. The approach used to understand the characteristics and improve the ability of crew members is carried out in collaboration with other parties. Learning is still based on the classical way, only then on the individual way. The teacher shows concern by accepting and providing understanding to normal students to accept special student at the beginning of the semester. Class management is carried out with a regular system with special supervisors for special students. All teachers try to show appreciation. The teacher also directs children with special needs to participate and communicate in learning with their classmates, the teacher also directs normal students to first invite them to communicate. The teacher tries to explain and describe the material by adjusting the needs of the special students. Meanwhile, to discipline children with special needs, teachers only use the usual rules at school. ABSTRAKSeorang guru yang bertugas di sekolah inklusi harus memiliki kemampuan baik pengetahuan, sikap dan keterampilan dalam hal pemahaman dan bentuk perlakuan yang baik kepada ABK. Penelitian bertujuan untuk mendeskripsikan pemahaman guru dan perlakuan guru terhadap ABK dalam proses belajar mengajar pada sekolah dasar negeri inklusi di Kota Banda Aceh. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif dengan metode deskriptif. Lokasi penelitian adalah SDN 1, SDN 18, dan SDN 25 Kota Banda Aceh. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bahwa pemahaman guru terhadap jenis-jenis ABK masih parsial, guru belum sepenuhnya memahami pendekatan yang diperlukan untuk memahami kondisi ABK. Pendekatan yang digunakan untuk memahami karakteristik dan meningkatkan kemampuan ABK dilakukan melalui kerjasama dengan pihak lain. Pembelajaran masih bertumpu pada cara klasikal, baru kemudian pada cara individual. Guru menunjukkan kepedulian dengan menerima ABK dan memberikan   pemahaman kepada yang bukan ABK untuk menerima ABK pada awal semester. Pengelolaan kelas dilakukan dengan sistem reguler dengan pembimbing khusus untuk siswa ABK. Semua guruberusaha untuk menunjukkan penghargaan kepada ABK. Guru juga mengarahkan ABK untuk berpartisipasi dan berkomunikasi dalam pembelajaran dengan teman sekelasnya, guru juga mengarahkan siswa/i yang normal untuk terlebih dahulu mengajak berkomunikasi. Guru berupaya menjelaskan dan menjabarkan materi dengan menyesuaikan kebutuhan ABK. Sementara untuk mendisiplinkan ABK guru-guru hanya menggunakan peraturan biasa di sekolah.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

pbk

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal ini bertujuan untuk mempublikasikan karya-karya mahasiswa jurusan bimbingan dan konseling terutama hasil dari penelitian yang mereka lakukan. Jurnal berfokus pada semua aspek psikologis yang mempengaruhi pelajar dan semua teknik bantuan psikologis yang dapat diberikan untuk menolong mereka ...