BAREKENG: Jurnal Ilmu Matematika dan Terapan
Vol 15 No 3 (2021): BAREKENG: Jurnal Ilmu Matematika dan Terapan

ANALISIS PREDIKSI JUMLAH PENDUDUK DI KOTA PASURUAN MENGGUNAKAN METODE ARIMA

Ilmiatul Mardiyah (UIN Sunan Ampel Surabaya)
Wika Dianita Utami (UIN Sunan Ampel Surabaya)
Dian Candra Rini Novitasari (UIN Sunan Ampel Surabaya)
Moh. Hafiyusholeh (UIN Sunan Ampel Surabaya)
Dewi Sulistiyawati (Badan Pusat Statistik Kota Pasuruan)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2021

Abstract

Laju pertumbuhan penduduk di Kota Pasuruan pada tahun 2019 sebesar 0.68% dengan jumlah penduduk 200.422 jiwa. Tingginya pertumbuhan penduduk dapat mempengaruhi kepadatan penduduk. Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi pertumbuhan penduduk Kota Pasuruan menggunakan metode ARIMA (Autoregressive Integrated Moving Average). Metode ARIMA adalah cara prediksi data deret waktu yang memiliki tiga model, yaitu AR (Autoregressive), MA (Moving Average), ARMA (Autoregressive Moving Average). Metode ini memiliki parameter (p,d,q) dapat diketahuidari plot ACF dan PACF untuk memastikan model yang akan digunakan untuk prediksi. Dalam penelitian ini data yang digunakan merupakan data penduduk Kota Pasuruan tahun 1983 sampai tahun 2019 sejumlah 37 data. Dari data tersebut didapatkan ARIMA model (1,1,1) dengan jumlah penduduk Kota Pasuruan pada tahun 2020 adalah 203.221 jiwa, didapatkan nilai MSE 10542507.06 dan MAPE 1.52%.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

barekeng

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Economics, Econometrics & Finance Energy Engineering Mathematics Mechanical Engineering Physics Transportation

Description

BAREKENG: Jurnal ilmu Matematika dan Terapan is one of the scientific publication media, which publish the article related to the result of research or study in the field of Pure Mathematics and Applied Mathematics. Focus and scope of BAREKENG: Jurnal ilmu Matematika dan Terapan, as follows: - Pure ...